Materi Antropologi SMA Kelas XII”Dampak Negatif Perubahan Sosial”

Kali ini saya akan memposting materi Antropologi kelas XII Kurikulum 2013 mengenai “Dampak Negatif Perubahan Sosial”. Tapi sebelumnya postingan sudah terlebih dulu diposting sama blognya https://blog.unnes.ac.id/ayusetyo/

Nah untuk lebih jelasnya,yuk jangan lewatkan membaca postingan ini ya.

      Dampak Negatif Perubahan Sosial Terhadap Kehidupan Sosial Kultural Masyarakat

Perubahan sosial adalah proses sosial yang berlangsung secara terus-menerus dalam kehidupan masyarakat, berkaitan dengan pergeseran fungsi sistem dan struktur sosial sehingga mengubah pola perilaku anggota masyarakat. Perubahan sosial budaya memberikan dampak tersendiri secara langsung maupun tidak langsung. Hal tersebut juga didukung akibat modernisasi dan globalisasi:

Dampak Negatif

  • Munculnya perilaku hidup konsumtif. Kemampuan daya beli masyarakat yang meningkat membuat para pengusaha memproduksi segala macam barang kebutuhan menyebabkan adanya pola hidup konsumtif.
  • Terjadinya ketertinggalan budaya. Ketertinggalan budaya atau yang bisa disebut sebagai cultural lag merupakan suatu keadaan dimana terjadi unsur – unsur kebudayaan tertentu yang tertinggal perkembangannya di tengah berbagai kemajuan unsur kebudayaan yang lain. Biasanya ini terjadi karena masyarakat memiliki laju pertumbuhan budaya yang lambat.
  • Dekadensi Moral merupakan perilaku menurun atau merosotnya moral seseorang yang ditunjukkan dari perilakunya yang bertentangan dengan nilai dan norma yang berlaku dalam masyarakat, contohnya pergaulan bebas yang tidak patut dicontoh.
  • Sikap individualis. Semakin kesini persaingan hidup semakin ketat sehingga nilai kemanusiaan semakin menurun. Budaya di Indonesia seperti Gotong Royong-pun sangat tertinggal, contoh saja kebanyakan masyarakat kota yang mungkin jarang berinteraksi dengan lingkungan sekitar.
  • Perubahan sosial budaya juga bisa mengakibatkan kriminalitas, faktornya ya seperti persaingan hidup yang semakin ketat dan juga perilaku konsumtif manusia yang tidak diimbangi dengan pemasukan yang ada dapat menimbulkan seseorang berbuat nekat demi keinginannya.Contoh tindakan kriminaitas:Korupsi,pencurian,perampokan dll
  • Gaya hidup. Gaya hidup masyarakat tertentu bisa berubah karena adanya globalisasi, mereka mengikuti gaya orang luar yang mungkin saja dianggap tidak pantas di negara sendiri.
  • Kesenjangan sosial. Perubahan kebudayaan biasanya hanya dinikmati oleh segelintir orang saja dan biasanya mereka memiliki taraf ekonomi yang lebih baik dibanding yang tidak.

Guna menambah pemahaman bagi pembaca untuk lebih lanjut silahkan buka link dibawah ini

https://news.liputan6.com/read/3159262/kpk-yakin-kekuatan-bukti-untuk-tetapkan-setnov-tersangka-e-ktp?source=search

Sesudah kalian membaca materi tentang Dampak Negatif Perubahan Sosial ,agar lebih jelasnya untuk meningkatkan pemahaman kalian,berikut ini terdapat beberapa pertanyaan-pertanyaan dijawab ya teman-teman.

  1. Apa yang kalian ketahui mengenai dampak negatif perubahan sosial?
  2. Berikan salah satu contoh perubahan sosial yang berdampak negatif di lingkungan anda?
  3. Analisislah kasus yang berada di link atas sesuai dengan pemahaman Anda mengenai Dampak negatif Perubahan sosial yang ada di Indonesia?

Daftar Pustaka:

Astuty,tri. 2015. Sosiologi Rangkuman Inti Sari Sosiologi Lengkap Kelas 1,23. Jakarta: Vicosta Publishing

Saraswati,dkk.2008. Be Smart Ilmu Pengetahuan Sosial(Geografi,Sejarah,Sosiologi,Ekonomi,)untuk Kelas IX Sekolah Menengah Atas. Bandung: Grafindo Media Pertama

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

* Kode Akses Komentar:

* Tuliskan kode akses komentar diatas: