Viewers

website hit counter

MATERI ANTROPOLOGI KELAS XI BAB 1: PENELITIAN ETNOGRAFI

Etnografi merupakan cabang ilmu antropologi yang digunakan untuk menggambarkan, menjelaskan, dan menganalisis unsur kebudayaan suatu masyarakat. Istilah etnografi berasal dari Yunani “ethnos” yang berati orang, dan “graphien” yang artinya tulisan. Istilah tersebut dapat disimpulkan sebagai suatu tulisan yang dilakukan dnegan penelitian lapangan pada suatu kebudayaan tertentu. Etnografi membahas kebudayaan yang bersifat eksplisit dan implisit.

Etnografi merupakan penelitian tentang aktivitas sosial dan perilaku masyarakat tertentu. Salah satu metode penelitian yang digunakan dalam antropologi. Ketika para penjelajah Eropa datang ke Indonesia mereka mencatat hal-hal menarik yang dijumpainya selama perjalanan, yang berisi adat istiadat, bahasa, ciri fisik, tatanan masyarakat dan lain sebagainya. Dari hasil catatan lapangan tersebut melahirkan sebuag tulisan yang disebut etnografi.
Penelitian etnografi mulai diketahui banyak orang sejak tahun 1970 an, etnografi digunakan oleh dua disiplin ilmu yang saling terkait yaitu sosiologi dan antropologi. Etnografi biasanya terdiri dari uraian terperinci mengenai aspek cara berperilaku dan berpikir yang baku pada orang yang dipelajari, berupa tulisan, foto, gambar yang berisi laporan atau deskripsi tersebut. Ahli etnografi mempelajari unsur kebudayaan suatu masyarakat seperti bahasa, mata pencaharian, Iptek, organisasi sosial, kesenian, sistem pengetahuan, dan religi.
Dalam penelitian etnografi terdapat berbagai jenis yang sering digunakan dalam laporan penelitian, antara lain:
1. Etnografi Realis
Etnografi realis merupakan pendekatan yang menggambarkan situasi budaya para partisipan secara objektif berdasarkan informasi yang diperoleh langsung dari para partisipan di lapangan penelitian dan dipaparkan dengan sudut pandang orang ketiga.
2. Studi Kasus
Studi kasus merupakan sebuah bentuk etnografi yang hasil penelitiannya diperoleh hanya berlalu bagi objek yang diteliti dan tidak dapat digeneralisasi pada objek lain, mskipun masih sejenis.
3. Etnografi Kritis
Etnografi kritis merupakan pendekatan penelitian yang digunakan untuk membantu dan memberdayakan kelompok masyarakat yang terasingkan. Penelitian etnografi kritis dapat memuat data laporan penelitian yang variatif dan kontradiktif.
Untuk dapat lebih jelas memahami konsep dasar penelitian etnografi dan mengklik
https://www.tribunnews.com/travel/2015/05/24/museum-ranggawarsita-di-semarang-koleksi-fosil-purbakala-dan-al-quran-tulisan-tangan?page=2

Materi Pembelajaran 1 Antropologi Kelas XI : Penelitian Etnografi


Penugasan
1. Apa yang dimaksud dengan penelitian etnografi?
2. Bagaimana peneliti dalam mengkaji masyarakat berdasarkan penelitian etnografi?
3. Mengapa penelitian etnografi dapat berkembang?
Referensi:
Hanifah, Ninip. 2010. Penelitian Etnografi dan Penelitian Grounded Theory. Jurnal. Jakarta: Akademi Bahasa Asing Borobudur.

Leave a Reply

You can use these HTML tags

<a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <s> <strike> <strong>

  

  

  

* Kode Akses Komentar:

* Tuliskan kode akses komentar diatas: