Nguri Uri Kesenian Tradisional Desa Munding Sebagai Pendukung Desa Wisata

FARISKA DZIKROTUN FAWADIAH

@kaka_fariska/ [email protected]

Universitas Negeri Semarang

 

Abstrak:         Tujuan ditulisnya artikel ini adalah untuk memperkenalkan desa melalui adat, budaya dan tradisi yang ada di Desa Munding, Kecamatan Bergas, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah yang terkenal dengan kearifan lokal yang masih sangat kental dan keramahan penduduknya yang sangat memikat. Tidak hanya itu, desa ini juga dilengkapi dengan panorama alam yang begitu luarbiasa indah yakni relief  gumuk kembar diselimuti hijaunya pertanian daun unclang, bayam, dan apa saja yang ditanam di tanah desa ini dapat tumbuh dengan subur.

Namun demikian, meski banyak sekali potensi yang dimiliki, sumber daya manusia yang belum sadar akan wisata menjadi kendala terbesar desa ini menjadi salah satu desa wisata di kabupaten Semarang.

Oleh karena itu, digunakanlah metode partisipasi selama 50 hari, terhitung sejak 2 Oktober 2018 hingga 20 November 2018 guna lebih mendalami karakter masyarakat dan menggali potensi desa, Sembari mensosialisasikan program desa wisata.

Kata kunci: sumber daya manusia, sadar wisata, manfaatkan potensi desa, desa wisata

Desa yang terletak di dataran tinggi Gunung Ungarang memiliki luas wilayah 178,99 Ha juga memilki wisata pertanian yang merupakan  destinasi utama dari Desa Munding. Jika dilihat secara geografis, Desa Munding dikelilingi dengan area persawahan seluas 60,67Ha, ditanami berbagai macam sayur-sayuran dengan komoditas utama yaitu daun bawang (unclang). Daun bawang (unclang) dapat diolah menjadi berbagai jenis makanan, seperti keripik, pangsit, wedang uceng-uceng, jamu  dsb. Olahan daun bawang (unclang) tersebut  merupakan  buah tangan khas Desa Munding.

Tidak hanya keelokan alamnya yang mempesona, Desa Munding juga dilengkapi berbagai kesenian tradisional sebagai atraksi wisatanya. Atraksi wisata merupakan daya tarik wisata berupa sebuah pertunjukan seni, budaya, warisan sejarah, tradisi, kekayaan alam atau hiburan  yang dinantikan oleh wisatawan ketika berkunjung ke sebuah destinasi wisata.  Desa Munding memiliki banyak kesenian yang menarik, antara lain; drumbleg, rebana, reog dan kuda lumping.

Kesenian Drumbleg dan rebana yang berada di dusun Krajan, Desa Munding ini beranggotakan sekitar 34 remaja desa, berusia 10-15 tahun. Tersebar menjadi 3 orang mayoret, 9 orang penari, 2 orang penabuh bass besar, 3 orang penabuh bass sedang, 4 orang penabuh kaleng, 4 orang penabuh tong kecil, 5 orng penabuh kentongan, 2 orang penabuh tam tam, dan 2 orang penabuh balera. Bertugas sesuai bagiannya masing-masing menghasilkan paduan irama yang membuat pendengarnya menganggukan kepala.

Drumbleg ini baru diramaikan lagi setelah beberapa saat tenggelam karena pemainnya sudah beranjak dewasa, kini tampil dengan gebrakan baru yang lebih energik tentunya. Mulai dari lagu-lagu nuansa religi kekinian, hingga seragam yang dikenakan dipadukan dalam aransemen bleg yang merdu membuat drumbleg ini semakin digemari remaja desa.

Sementara itu, Kesenian reog dan kuda lumping biasanya digelar pada saat acara “Kadeso/Merti Dusun”, yaitu tradisi sedekah bumi sebagai bentuk ungkapan rasa syukur warga atas limpahan karunia Tuhan. Namun saat ini kesenian reog dan kuda lumping tersebut juga ditampilkan untuk menyambut tamu atau wisatawan yang berkunjung ke Desa Munding. Bukan hanya itu, eksistensi dan semangat para penarinya telah menghantarkan mereka menjadi juara II Festival Seni se Kabupaten Semarang.

Reog dan kuda lumping yang merupakan salah satu atraksi khas tradisi masyarakat setempat yang dilestarikan secara turun-temurun. Kesenian tersebut bernama Turonggo Mudo Krido Utomo asuhan dari bapak Sudami dan bapak Juwarno, beranggotakan sekitar 70 orang yang terbagi  dalam 3 kelompok penari yaitu tari cepetan, tari kuda lumping dan tari reog diiringi sekelompok penabuh gamelan. Melengkapi suatu bentuk pengalaman yang berkesan di destinasi pariwisata atau daerah tujuan wisata yang akan memberikan rasa senang dan kenangan indah yang membekas bagi wisatawan dalam melakukan perjalanan atau kunjungan ke Desa Munding.

Dalam kerangka pembangunan kepariwisataan, salah satu aspek mendasar bagi keberhasilan pembangunan kepariwisataan adalah dapat diciptakannya lingkungan dan suasana kondusif yang mendorong tumbuh dan berkembangnya kegiatan kepariwisataan di suatu tempat. Iklim atau lingkungan kondusif tersebut terutama dikaitkan dengan perwujudan Sadar Wisata dan Sapta Pesona yang dikembangkan secara konsisten di kalangan masyarakat yang tinggal di sekitar destinasi pariwisata.

Mengingat bahwa dalam rangka meningkatkan posisi dan peran masyarakat sebagai subjek atau pelaku penting dalam pembangunan kepariwisataan, serta dapat bersinergi dan bermitra dengan pemangku kepentingan terkait dalam meningkatkan kualitas perkembangan kepariwisataan di daerah, Sadar Wisata dan Sapta Pesona sebagai unsur penting dalam mendukung pengembangan destinasi pariwisata tentu tidak dapat terwujud secara otomatis tanpa adanya langkah dan upaya-upaya untuk merintis, menumbuhkan, mengembangkan dan melaksanakan secara konsisten di destinasi pariwisata. Oleh karena itu, perlu ditumbuhkan peran serta masyarakat secara aktif dalam mengembangkan Sadar Wisata dan Sapta Pesona bersama-sama dengan pemangku kepentingan terkait lainnya Read the rest of this entry »

come back

Posted by: fariska defawadiah in Uncategorized No Comments »

temukan passion mu sekarang..

apa sih yang orang cari dari dalam diri kamu?

keunikan apasih yang ada dalam diri kamu?

apasih yang orang ingat tentang kamu?

nah, jika kamu bisa menjawab semua pertanyaan-pertanyaan tersebut dengan satu jawaban yang sama,disitulah diri kamu berada.

dan itu pula yang orang rasakan ketika mereka bersama kamu.

sadarkah kamu, tentang filosofi sebuah layang-layang, yang dibuat dengan hati, dipercantik dengan seni, dan diterbangkan tinggi, dengan tujuan agar orang yang melihatnya akan mencari, layang-layang cantik siapa ini???

namun, tak semudah itu.. karena mengendalikan layang-layang diketinggian bukanlah satu hal yang mudah. dibutuhkan tenaga dan pengawasan ekstra agar layang-layang itu tetap terbang dan tidak terputus dari senarnya. karena diketinggian itulah terpaan angin lebih kencang dari turbulensi dibawahnya.

 

FARISKA_6301415091_SEMPRO_KAMIS JAM 3

SAYA

Posted by: fariska defawadiah in Uncategorized No Comments »

 

Psikologi saya

Saya adalah…

  1. Pribadi yang cerah, penuh spirit dan berhati emas. Suka memberi kejutan dan senang memberi untuk orang yang dicinta. Melihat kebahagian orang yang disayang adalah sumber kebahagiaan utama dalam hidup. Sosok yang romantis dan mampu menghidupkan suasana. Punya semangat yang tinggi dalam bekerja dan moral yang kuat. Tidak egois dan selalu memikirkan orang lain terlebih dahulu dibandingkan diri sendiri.
  2. Sosok yang hangat dan gampang menarik perhatian. Memiliki aura yang cantik alami yang membuat orang mudah menyukaimu. Kepribadian yang penuh dengan rasa ingin tau yang tinggi, selalu penuh tanya dalam kehidupan dan berusaha mencari jawaban dari pertanyaanmu. Bertanggungjawab dalam bekerja dan selalu melakukan yang terbaik. Sosok yang terbuka dan mampu membuat orang baru merasa nyaman berada didekat mu. Lumayan . kreatif, pintar, rasa simpatik tinggi.
  3. Tidak hanya berani mempertahankan apa yang dipercayai, tapi juga selalu meyakini pilihan yang diambil meski diragukan oleh rang lain. Apabila dengan akhirnya pilihan tersebut salah, dengan gentle saya berani mengakuinya dan tidak berusaha mecari pembenaran.
  4. Termasuk orang yang konsentrasinya mudah terganggu, tetapi cenderung memiliki tingkat kreatifitas yang lebih tinggi. (penelitian Unv. Harvard)
  5. Memiliki tingkat kepercayaan diri yang tinggi, sehingga tidak heran apabila banyak orang yang memperhatikan. Mesti tidak selalu secara sengaja mencari perhatian, tapi sebenarnya menikmati ketika orang-orang memusatkan perhatian pada saya.
  6. Kebutuhan yang paling datang dari hatimu adalah kebutuhan yang akan membimbingmu membuat keputusan yang tepat.

sakitnya tuh disini :'(

Posted by: fariska defawadiah in Uncategorized No Comments »

 

Makalah

Penanganan dan Pencegahan Cidera Olahraga

 

Fariska Dzikrotun Fawadiah

NIM:     6301415091

Rombel Hari Rabu Jam 09.00

Pendidikan Kepelatihan Olahraga

Fakultas Ilmu Keolahragaan

Universitas Negeri Semarang

2017

 

KATA PENGANTAR

Alhamdulillah penulis panjatkan puji syukur kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan rahmat dan karuniaNya, sehingga penulis dapat menyelesaikan makalah ini tepat pada waktunya. Makalah ini dibuat untuk memenuhi tugas yang diberikan kepada penulis dengan menggunakan referensi-referensi yang penulis dapatkan, baik berupa buku dan sumber-sumber lainnya. Oleh karena itu, penulis menyusun makalah ini dengan judul “Penanganan dan Pencegahan Cedera Olahraga”.

Meskipun telah berusaha dengan segenap kemampuan, namun penulis menyadari bahwa makalah ini memiliki  banyak kekurangan dan jauh dari sempurna. Hal ini disebabkan oleh beberapa kondisi di antaranya, masih perlu pembelajaran lebih mendalam tentang fisiologi dan anatomi tubuh makhluk hidup, keterbatasan sumber, keterbatasan kemampuan dan pengetahuan penulis. Oleh karena itu, dengan keterbukaan hati, penulis mengharapkan kritik dan saran yang bersifat membangun untuk kesempurnaan makalah ini.

Akhir kata penulis mengucapkan terima kasih dan semoga makalah ini dapat memberikan manfaat bagi kita semua.

Semarang, 17 Maret 2017

Penulis

 

DAFTAR ISI

KATA PENGATAR ……………………………………………………….. 2                            

DAFTAR ISI ……………………………………………………………….. 3

BAB   I     Pendahuluan  ………………………………………………… 4

1.1.Latar Belakang………………  ……………………………………………………….. 4

1.2 Rumusan Masalah …………. ………………………………………………………. 4

BAB  II    Pembahasan…………………………………………………… 5

                 2.1 Pengertian olahraga…………………………………………………… 5

2.2 Faktor Penyebab Terjadinya Cedera…………………………….. ..               5

2.3 Cedera yang Biasa Terjadi Selama Permainan olahraga…. …..            6

2.4 Langkah Penanganan Cedera Secara Umum………………..  …              10

BAB  III   PENUTUP………………………………………………………. 13

DAFTAR PUSTAKA ………………………………………………………. 13

BAB  I

PENDAHULUAN

1.     LATAR BELAKANG

Cedera adalah suatu kerusakan pada struktur atau fungsi tubuh yang dikarenakan suatu paksaan atau tekanan fisik maupun kimiawi.

Cedera olahrga (sport injury) adalah segala macam cedera yang timbul,baik pada waktu latihan maupun pada waktu berolahraga (pertandingan) ataupun sesudahnya. Suatu akibat daripada gaya-gaya yang bekerja pada tubuh atau sebagian pada tubuh dimana melampaui kemampuan tubuh untuk mengatasinya, gaya-gaya ini bisa berlangsung dengan cepat atau jangka lama.  Cedera dapat terjadi pada tulang, otot, tendo dan ligamen. Cedera tersebut biasanya memerlukan pertolongan yang profesional dengan segera.

Cara yang lebih efektif dalam mengatasi cedera adalah dengan memahami beberapa jenis cedera dan mengenali bagaimana tubuh kita memberikan respon terhadap cedera tersebut. Sehingga dapat mengetahui apa yang harus dilakukan untuk mencegah terjadinya cedera, bagaimana mendeteksi suatu cedera agar tidak menjadi parah, bagaimana mengobatinya dan kapan meminta pengobatan secara profesional (memeriksakan diri ke dokter).

  • Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang diatas maka dapat diuraikan pembahasannya sebagai rumusan masalah sebagai berikut :

  1. Apa pengertian dari olahraga?
  2. Apa saja faktor penyebab cedera olahraga?
  3. Apa saja cedera yang mungkin terjadi dalam olahraga?
  4. Bagaimana cara penanganan cedera dalam olahraga?

BAB II

PEMBAHASAN

1.     Pengertian Olahraga

Olahraga yang jika diartikan dalam bahasa inggris yaitu sport, makna sport sendiri menurut UNESCO adalah “setiap aktivitas tubuh berupa permainan yang berisikan perjuangan melawan unsur-unsur alam, orang lain, ataupun diri kita sendiri”.

Olahraga adalah proses sistematik yang berupa segala kegiatan atau usaha yang dapat mendorong mengembangkan, dan membina potensi-potensi jasmaniah dan rohaniah seseorang sebagai perorangan atau anggota masyarakat berupa permainan, petandingan, dan prestasi puncak dalam pembentukan manusia yang memiliki Ideologi yang seutuhnya dan berkualitas berdasarkan Dasar Negara atau Pancasila. Cholik Mutohir:1973

2. Faktor Penyebab Terjadinya Cedera

Faktor Dalam

  • Usia

Mengingat usia sangat erat hubungannya dengan tingkat kepadatan tulang manusia merupakan faktor minimum terjadinya cedera.

  • Kurangnya pemanasan dan gerakan ekstrim

Apabila sebelum berolahraga atau melakukan gerakan-gerakan yang ekstrim, tidak melakukan pemanasan terlebih dahulu akan menyebabkan cedera karena otot dalam kondisi yang rileks, sehingga otot belum siap untuk melakukan gerakan ekstrim. Dengan kata lain terjadinya ketidakseimbangan otot dan anatomi tubuh.

  • Program Latihan

Padatnya program latihan yang tidak diimbangi dengan istirahat dan teknik yang mumpuni, rentang terjadinya cedera pada atlet. Terlebih lagi jika atlet memiliki kondisi fisik yang rendah.

Faktor Luar

  • Kondisi Lapangan

Jika lapangan tidak steril dari air, penonton dan banyak faktor yang menyebabkan lantai menjadi licin, atau jika menggunakan matras yang sudah tidak layak pakai, akan sangat beresiko terjadi cedera.

  • Body Contact

Sering terjadi pada pertandingan yang mengharuskan kita untuk berhadapan langsung dengan lawan, seperti: beladiri, sepakbola, basket,dll.

  • Perlengkapan

Merupakan faktor sepele yang jarang diperhatikan, namun dapat pula menyebabkan cedera, seperti: lari gawang, walk climbing, angkat berat, dll. sehingga perlengkapan harus sesuai dan senyaman mungkin digunakan

  1. Cedera yang Biasa Terjadi Selama Berolahraga

Berikut ini adalah cedera yang biasa atau mungkin terjadi pada olahraga:

  1. Fraktur (Patah Tulang)
  2. Ciri-ciri terjadi fraktur:

Adanya reaksi radang setempat yang hebat, Terjadinya fungsiolensi (gangguan fungsi tubuh), timbul rasa nyeri yang menekan pada tempat yg patah, adanya perubahan bentuk tulang (deformitas), adanya pembengkakkan dan memar, hilangnya kemanpuan untuk menggunakan anggota badan.

  • Penyebab terjadinya fraktur

Adanya Insiden traumatis seperti cedera olahraga, kecelakaan kendaraan  atau jatuh. Kemudian kondisi seperti osteoporosis dan beberapa jenis kanker yang menyebabkan tulang patah lebih mudah, yang berarti bahkan trauma ringan dan jatuh dapat menjadi serius.

  • Penangganan pada fraktur:

Tindakan:

  • Manfaatkan segera Golden time yaitu reposisikan sebelum membentuk posisi yang salah (disposisi) dengan cara ditarik (traksi) dari garis diagonal disposisi ke arah garis diagonal normal tulang
  • Istirahatkan
  • Pemberian bidai/spalk à sesuaikan dengan panjang pendek tulang, gunakan bidai tidak harus standar misal kumpulan koran/kardos/dahan dll, lapisi dahulu sebelum dibidai dengan bahan yang empuk misalnya dedaunan/kain dll, pengikatan (simpul) menggunakan simpul tali sepatu/dasi.
  • Segera kirim ke rumah sakit.
  1. Cedera otot /Strain

adalah kerusakan pada suatu bagian otot atau tendo karena penggunaan yang berlebihan ataupun stress yang berlebihan. Dibedakan menjadi 3 tingkatan, yaitu:

  1. Strain Tingkat I

Pada strain tingkat I, terjadi regangan yang hebat, tetapi belum sampai terjadi robekan pada jaringan muscula tendineus.

  1. Strain Tingkat II

Pada strain tingkat II, terdapat robekan pada unit musculo tendineus. Tahap ini menimbulkan rasa nyeri dan sakit sehingga kekuatan berkurang.

  1. Strain Tingkat III

Pada strain tingkat III, terjadi robekan total pada unit musculo tendineus. Biasanya hal ini membutuhkan tindakan pembedahan, kalau diagnosis dapat ditetapkan.

Penyebab Gejala Cedera butuh Medis
u  Kurang lentur/elastis

u  Kurang pemanasan sebelum melakukan aktivitas fisik

u  Tidak enak badan (kebugaran rendah)

u  Kelelahan

u  Keletihan

 

u  Nyeri (SAKIT)

u  Pembengkakan

u  Memar atau kemerahan

u  Luka sayatan terbuka

u  Rasa nyeri berkepanjangan

u  Tidak dapat menggerakan otot

u  Kejang otot

u  Otot kaku

u  Lelah

Ø  Nyeri yang tidak mereda setelah seminggu

Ø  Daerah cedera mati rasa

Ø  Daerah cedera mengeluarkan darah

Ø  Tidak dapat berjalan

Ø  Tidak dapat menggerakan tangan dan kaki

Ø  Pemindaian sinar-X dan magnetic resonance imaging (MRI)

 

  1. Kram Otot

Terjadi karena adanya kontraksi otot terus menerus saat berlatih maupun sesudahnya meskipun tidak dipengaruhi oleh kesadaran otot yang kram akan memendek, keras dan sakit dimana kram paling sering terjadi pada otot betis.

 

Penyebab kram Penanganan Kram Pencegahan Kram
1.      Overuse atau latihan berlebihan

2.      Cuaca ekstrim ( panas / dingin)

3.      Dehidrasi

4.      Gangguan sirkulasi  (Kaos kaki, sepatu terlalu ketat)

5.      Penumpukan asam laktat

 

6.      Tidak benar/ tanpa melakukan pemanasan/ Stretching

 

ü  Latihan dihentikan Duduk atau baring Stretching

ü  Massage Perlahan (shaking/menggetarkan)

ü  Kompres air hangat jangan di beri  sesuatu yg bersifat dingin

 

·         Melakukan pemanasan dan peregangan sebelum latihan

·         Melakukan pendinginan dan peregangan setelah latihan.

·         Memakai peralatan olahraga yg tepat

·         Cadangan cairan cukup.

·         Meningkatkan kebugaran, khususnya kekuatan otot dengan latihan yg baik dan benar

 

  1. Memar (Hematome)

Adalah rasa nyeri pada tulang yang kemudian timbul warna kebiruan atau kehitaman pada permukaan kulit yang cedera. Terjadi karena benturan keras pada jaringan otot, sehingga pembuluh darah kapiler di dalam pecah (terjadi pendarahan di dalam jaringan).

Tindakan yang harus dilkukan adalah dengan:

  • Segera kompres es pada tempat yang memar selama 2 kali 24 jam untuk mengurangi pembengkakan. Pada hari ke 3 berikan kompres hangat untuk mempercepat penyerapan bekuan darah, dengan waktu 1-2 jam pertama kena cedera
  • Latihan peregangan atau stretching setiap hari sampai sembuh.

Berikut gambar tentang Memar:

  1. Cedera Ligamen

Istilah awam cedera ligamen yang paling umum ialah terkilir/kesleo dan terjadi ketika jaringan ikat ini diduga membentang melewati kapasitas normal.

Gejala cedera Ligamen Faktor penyebab cedera ligamen
u  Nyeri

u  Bunyi krepitasi (krek)

u  Pembengkakan

u  Perasaan kelonggaran pada sendi

u  Ketidakmampuan untuk meletakkan berat badan pada titik tanpa rasa sakit.

 

u  Kelemahan otot, terutama otot-otot di sekitar sendi

u  Lemah atau longgarnya ligamen-ligamen yang berada pada sendi yang sering diakibatkan karena  cedera berulang;

u  Fleksibilitas yang buruk;

u  Kurang melakukan pemanasan dan peregangan saat sebelum berolahraga;

u  Keseimbangan yang buruk.

 

  1. Cedera Tendo

Tendon adalah struktur dalam tubuh yang menghubungkan otot ke tulang. Gejala umum berupa tarikan tiba-tiba diikuti suara keras (audible snap). Pasien merasa otot betisnya seperti dipukul. Seringkali nyeri dapat hilang dan pasien tetap dapat berjalan. Terdapat kelemahan pada saat plantar fleksi. Tanda klinis tendon yang sakit akan tampak lebih tebal dan adanya celah dapat diraba. Seringkali juga terdapat memar dan bengkak.

 

  1. Langkah Penanganan Cedera pada Olahraga Secara Umum
  2. Tentukan jenis atau diaknosa cedera
  3. Ketahui penyebab cedera
  4. Cegah tdk terjadi kerusakan lebih besar
  5. Perbaiki kerusakan jaringan dengan sebaik-baiknya
  6. Rehabilitasi fungsi organ
  7. Rehabilitasi dengan olahraga
  8. Pencegahan cedera berulang

Prinsip Penanganan Cedera Olahraga adalah “RICE” yaitu:

  1. Rest (istirahat)
  • Segera istirahatkan bagian yang cedera dengan tujuan:
  • Untuk mencegah bertambah parahnya cedera
  • Mengurangi aliran darah ke area cedera
  • Mengurangi rasa sakit
  • Agar cedera tidak melebar
  • Jangan digunakan untuk beraktivitas minimal 24 jam
  • Bila olahraga diteruskan cedera akan berlanjut sehingga menambah :

– Perdarahan                -nyeri

– Bengkak                    -memperlambat penyembuhan

 

  1. Ice (es)

Es batu menyebabkan pembuluh darah mengkerut, membantu mengurangi  peradangan dan nyeri

Tujuan mengkompres dengan es Cara mengkompres dengan es
1.      Mematirasakan ujung saraf, shg dpt mengurangi nyeri.

2.      mencegah bertambahnya bengkak. kompres es menyebabkan vasokonstriksi, shg aliran darah ke bagian yg cedera berkurang dan bengkak tdk bertambah besar.

3.        membantu menghentikan perdarahan

4.       Mengurangi nyeri dan spasme otot

5.       Intensif dilakukan dalam 24 jam pertama.

1.      es ditempatkan di dlm kantong es atau kantong plastik dan dibungkus handuk sebelum dipakai.

2.      bila sdh terasa kesemutan/pucat, es dilepas sementara.

3.      sampai pembengkaan jenuh

4.       rice dilakukan  selama 0-24 jam pertama sejak terjadinya cedera

5.       kompres dingin/es  dilakukan selama 15-30 menit setiap 1-2 jam.

 

  1. Compression (penekanan)

Penerapan tekanan yg ringan pd daerah cedera untuk menghentikan perdarahan & mengurangi pembengkaan. Dengan menggunakan kassa, balut tekan yg elastis sebagai alatnya. Pembalut elastis: hrs terasa nyaman dan tdk terlalu menekan. Tanda bila terlalu menekan, pasien akan menjadi pucat dan mati rasa pada bagian ujung daerah cedera karena tidak mendapat aliran darah. Cara penekanannya dilakukan dari bawah ke atas.

 

  1. Evation

Berprinsip dengan daerah yang cedera ditempatkan  lebih tinggi dari jantung dengan tujuan untuk  mengurangi aliran darah ke area cedera sehingga  mengurangi peradangan dan perdarahan (bila ada).

Setelah fase akut (biasanya 2-3 hari) atau setelah bengkak jenuh (bengkak sudah tidak bertambah) dapat dilakukan pengompresan menggunakan air hangat. Karena dengan kompres panas dapat menyebabkan vasodilatasi, sehingga jendalan darah atau cairan radang masuk kembali ke pembuluh darah atau pembuluh limfe. Dapat pula menggunakan uap panas atau direndam dalam air hangat dengan menambahkan garam pada larutan kompres untuk mengurangi bengkak.

Namun demikian, hindari penggunaan “HARM” pada saat melakukan pertolong pertama pada cedera olahraga, dikarenakan dapat memperparah cedera. Harm itu sendiri adalah :

  1. Heat yaitu pemberian panas yang  justru akan meningkatkan perdarahan
  2. Alcohol yang akan meningkatkan pembengkakan
  3. Running atau exercise terlalu dini akan memperburuk cidera
  4. Massage, tidak boleh diberikan pada masa akut karena akan merusak jaringan.

 

BAB III

PENUTUP

Kesimpulan

Cedera adalah sesuatu kerusakan pada struktur atau fungsi tubuh yang dikarenakan suatu paksaan atau tekanan fisik maupun kimiawi. Cedera yang sering dialami oleh seorang atlit, seperti cedera goresan, robek pada ligamen, atau patah tulang karena terjatuh. Cara yang lebih efektif dalam mengatasi cedera adalah dengan memahami beberapa jenis cedera. Sehingga dapat mengetahui apa yang harus dilakukan untuk mencegah terjadinya cedera, mendeteksi suatu cedera agar tidak menjadi parah, bagaimana mengobatinya dan kapan meminta pengobatan secara profesional.

 

 

Daftar Pustaka

Setiawan,Arif.PPC massage. Semarang:Magnum Pustaka Utama.2015

Wikipedia ensiklopedia bebas “kram” .23 November 2015. https://id.wikipedia.org/wiki/Kram.

Aceh, Fadil “Terkilir atau keseleo : Gejala serta cara pertolongan pertama yang bisa diberikan dirumah”.https://www.idmedis.com/2014/11/terkilir-atau-keseleo-gejala-serta-cara.html.

Ardi p,Eko, M.Subhan Zuhdi, Tony Wahyu P, Satrio Yudi Er “DISLOKASI PADA SENDI BAHU”. 23 November 2015.https://dislokasisendibahu.blogspot.co.id/2011/04/dislokasi-pada-sendi-bahu.html.

FILSAFAT “TAHU DITAHUNYA”

Posted by: fariska defawadiah in Uncategorized No Comments »

PENDAHULUAN

Kata “Pembangunan” sangat erat hubunganna dengan kemampuan meneliti yang dimiliki oleh perangkat pemikir  suatu bangsa. Dari penggunaan ilmu pengetahuan dan teknologi yang berasal dari negara lain, kita sekarang harus berusaha menjadi pencipta ilmu pengetahuan dan teknologi sehingga tidak saja kita dapat menjual bahan mentah tetapi juga bahan jadi dan buah pikiran.

Resuman ini bermaksud untuk memenuhi tugas mata kuliah Filsafat Olahraga agar dapat mengenal bidang keilmuan dengan berbagai aspeknya. Untuk itu maka penyajiannya dilakukan secara ringan, santai dan populer agar memiliki daya jangkau yang luas dan menghimbau kecintaan terhadap bidang keilmuan. Semoga dapat mendorong mereka untuk mempelajari secara lebih mendalam.

Tujuan utama dari resume ini adalah untuk mengenalkan alu-alur berpikir dalam kegiatan keilmuan dan mencoba menerapkannya pada masalah-masalah praktis dalam kehidupan kita.

Sebagai penutup izinkanlah penulis untuk menuliskan kembali perkataan Beethoven “dari lubuk hati yang paling dalam semoga pun menyentuh lubuk hati tuan-tuan”. Demikian resume buku materi filsafat ini dipersembahkan dengan penuh kecintaan, semoga cakrawala cakrawala keilmuan turut memperkaya jiwa, dan mengantarkan pada kedewasaan. (Jujun S. Suriasumantri:2007)

FILSAFAT

ISI

Pengertian filsafat berasal dari bahasa Yunani yang terdiri dari dua kata yaitu Filo yang berarti “cinta” dan Sofia yang berarti “kebijaksanaan”.  Sedangkan orang yang ahli berfilsafat disbut sebagi seorang “Filosof”. Maka dapat disimpulkan bahwa filsafat adalah sebuah cabang ilmu yang memelajari tentang kecintaan seorang filosof berpikir bijaksana dalam menyelesaikan masalah.

Alkisah bertanyalah seorang awam kepada ahli filsafat yang arif bijaksana, “Coba sebutkan kepada saya beberapa jenis manusia yang terdapat di dalam kehidupan ini berdasarkan pengetahuannya!”

Filsuf itu pun menarik nafas panjang dan berpantun:

Ada orang yang tahu di tahunya,

Ada orang yang tahu di tidaktahunya,

Ada orang yang tidak tahu di tahunya,

Ada orang yang tidaktahu di tidaktahunya.

Lalu si awam kembali bertanya, “Bagaimana caranya agar saya mendapatkan pengetahuan yang benar?”

Fisuf itupun menjawab “mudah saja, ketahuilah apa yang kau tahu dan ketahuilah apa yang tidak kau tahu”.

Dari ilustrasi diatas, dapat kita ketahui bahwa sesungguhnya setiap orang memiliki kemampuan untuk tahu bahwa dirinya tahu tentang apa yang diketahuinya, dan seseorang tahu apa yang tidak diketahuinya sehingga orang tersebut dapat mencari tahu apa yang perlu dia tahu.

Berikut merupakan ciri-ciri filsafat:

  1. Mendalam/mendasar

Yaitu cara seorang filosof untuk menyelesaikan masalah sesuai dengan pengetahuan yang dimilikinya.

Sebagai ilustrasi, ketika orang tua tidak memiliki uang untuk uang saku anak-anaknya maka anak-anak tersebut akan menyelesaikan masalah tersebut dengan cara:

Anak pertama, “saya akan bantu ibu berjualan gorengan di sekolah saya bu”.

Anak kedua, “saya akan menggunakan uang tabungan saya sendiri bu”.

  1. Menyeluruh

Yaitu cara seorang filosof menyelesaikan masalah dengan menggunakan berbagai sudut pandang ilmu yang dia tahu dan mencari tahu dengan ilmu-ilmu pendukung lainnya.  Sebagai ilustrasi “ketika terjadi inflasi maka pemerintah harus menaikkan tarif pajak, dan menaikkan investasi agar dapat menekan laju peredaran uang dimasyarakat.”

  1. Spekulatif

Yaitu pilihan yang dianggap mampu untuk menyelesaikan masalah tetapi bukan merupakan satu-satunya jawaban yang dapat menyelesaikan masalah. Sebagai ilustrasi “penderita kanker yang harus menjalani kemoteraphi, atau penderita gagal ginjal yang harus cuci darah” tindakan yang dipilih merupakan pengobatan yang dianggap mampu membantu proses penyembuhan terhadap penderita tersebut, tetapi tindakan penyembuhan tersebut juga belum tentu berhasil.

Selaras dengan dasarnya yang spekulatif, maka filsafat menelaah segala masalah yang mungkin dapat dipikirkan oleh manusia. Masalah tersebut akan terus ada selama manusia masih hidup, dan didalam kehidupannya manusia membutuhkan pengetahuan yang diperoleh dari pengalaman. Yaitu dengan menghadapi segala sesuatu hal yang berkenaan dengan panca indranya. Karena definisi pengetahuan itu sendiri adalah isi pikiran manusia yang diperoleh dari proses usaha untuk tahu.

Namun dalam gejala orang yang tahu adalah orang yang tahu benar sesuai dengan objeknya. Dimana objek untuk tahu itu tidak harus nampak tetapi merupakan sesuatu yang ada dan yang mungkin ada untuk diketahui. Sebgai contoh, ketika anda berpikir bahwa sepuluh tahun kedepan anda akan menjadi presiden Indonesia. Maka timbullah pertanyaan, apakah mungkin hal tersebut menjadi benar? Bagaimana agar saya benar-benar menjadi seorang presiden? Dan masih banyak lagi hal yang harus diketahui untuk bisa menjadi seorang presiden.

Pengetahuan juga bersifat khusus dan umum, ketika anda mengatakan “sepuluh tahun kedepan saya akan menjadi presiden Indonesia”, hal itu terkhusus hanya anda yang tahu, tetapi ketika anda sudah benar-benar menjadi Presiden Indonesia semua orang akan tahu bahwa anda ingin menjadi Presiden Indonesia.

Lain halnya dengan ilmu, yang mana definisi ilmu itu sendiri adalah hasil kajian dari pengetahuan yang sengaja disusun secara sistematis dan ilmiah. Ilmu bertujuan untuk mempermudah manusia dalam memperoleh pengetahuan yang berkembang sangat pesat hampir diseluruh aspek kehidupan yang dipengaruhi oleh keberadaannya.

PENUTUP

Demikianlah manusia dengan pengetahuannya, yang diibaratkan sebagai satelit yang diluncurkan untuk mengetahui segala sesuatu yang ada dibumi baik yang berada didalam bumi maupun diluar bumi. Maka, jadikanlah ilmu dan pengetahuan yang kita miliki sebagai senjata yang dapat bermanfaat untuk kehidupan segala makhluk Tuhan dan menjadi pencerah kehidupan di dunia dan akherat.

DAFTAR PUSTAKA

Suriasumantri, Jujun S. Filsafat Ilmu: Sebuah Pengantar Populer. Jakarta. Pustaka Sinar Harapan.2007

Fawadiah, Fariska D. Buku Catatan Filsafat Olahraga. Semarang.2017

 

Posted by: fariska defawadiah in Uncategorized No Comments »

Sesungguhnya setiap anak itu adalah (seperti) layang-layang..
Yang dibesarkan dari bawah, kemudian diangkat perlahan sampai ke atas. Dengan dibekali perhiasan diri oleh orang tuanya..
Diterbangkan agar berilmu dan dapat dilihat orang lain dengan segala keindahan dan keburukan layangannya. Ditiup angin kesana dan kemari, entah sepoian atau hempasan. Tapi masih dapat dikendalikan dari jauh, apakah harus ditarik atau diulur..
Namun pada akhir layang-layang itu adalah kembali kepada penerbangnya atau terputus karna tak mampu bertahan dari hempasan angin, dan terpisah dari penerbangnya..

REVOLUSI MENTAL PEMUDA MEMALUI OLAHRAGA

Posted by: fariska defawadiah in Uncategorized No Comments »

Rasulullah SAW bersabda,”Saya wasiatkan para pemuda kepadamu dengan baik, sebab mereka berhati halus. Ketika Allah mengutus diriku untuk menyampaikan agama yang bijaksana ini, maka kaum mudalah yang pertama-tama menyambut saya, sedang kaum tua menentangnya.”

Dari hadist inilah inspirasi saya untuk menuliskan artikel ini. Dapat kita saksikan secara langsung betapa buruknya pemuda-pemudi Indonesia saat ini. Fakta di lapangan membuktikan bahwa banyaknya kasus-kasus seperti: Penyalahgunaan narkoba, Seks bebas, dan Tawuran antar pelajar.

Kenakalan remaja itu terjadi karena beberapa faktor, bisa disebabkan dari remaja itu sendiri (internal) maupun faktor dari luar (eksternal).

  1. Faktor Internal
  2. Krisis identitas: Perubahan biologis dan sosiologis pada diri remaja memungkinkan terjadinya dua bentuk integrasi. Pertama, terbentuknya perasaan akan konsistensi dalam kehidupannya. Kedua, tercapainya identitas peran. Kenakalan ramaja terjadi karena remaja gagal mencapai masa integrasi kedua.
  3. Kontrol diri yang lemah: Remaja yang tidak bisa mempelajari dan membedakan tingkah laku yang dapat diterima dengan yang tidak dapat diterima akan terseret pada perilaku ‘nakal’. Begitupun bagi mereka yang telah mengetahui perbedaan dua tingkah laku tersebut, namun tidak bisa mengembangkan kontrol diri untuk bertingkah laku sesuai dengan pengetahuannya.
  4. Faktor Eksternal
  5. Keluarga dan Perceraian orangtua, tidak adanya komunikasi antar anggota keluarga, atau perselisihan antar anggota keluarga bisa memicu perilaku negatif pada remaja. Pendidikan yang salah di keluarga pun, seperti terlalu memanjakan anak, tidak memberikan pendidikan agama, atau penolakan terhadap eksistensi anak, bisa menjadi penyebab terjadinya kenakalan remaja.
  6. Teman sebaya yang kurang baik
  7. Komunitas/lingkungan tempat tinggal yang kurang baik.

Dari semua itu, sangat disayangkan apabila pemuda Indonesia masih saya seperti itu. Maka dari itu, saya ingin mengajak para pemuda indonesia untuk berolahraga.

Mengapa melalui olahraga?

  1. Karena seorang olahragawan itu harus berjiwa sportif. Sportif sendiri berarti berjiwa besar, jujur, dan mengakui keunggulan orang lain. Dengan kata lain kita harus bisa menghargai orang lain.
  2. Disiplin, seorang olahragawan selalu berpacu dengan waktu. Jika mereka ingin menang, maka mereka harus mencatat waktu dengan sesingkat-singkatnya. Contoh: Lari, Renang, balap.
  3. Daya juang tinggi. Mereka yakin bahwa proses tidak akan mengkhianati hasil. Jadi mereka selalu bekerja keas untuk mendapatkan yang terbaik.
  4. Tidak mudah putus asa. Meskipun kalah, mereka kembali bangkit dan terus berlatih.
  5. Tantangan baru. Setiap even perlombaan membuat seorang olahragawan mendapat tantangan yang baru yaitu tantangan untuk berlatih lebih keras, lebih giat agar bisa memcapai target juara atau mempertahannkan prestasi yang pernah dicapai.
  6. Semangat, merupakan sumber motivasi terbesar untuk seorang olahragawan dapat terus berprestasi.
  7. Target, setiap apa yang dilakukan oleh seorang olahragawan selalu mempunyai target atau tujuan yang pasti.
  8. Sehat jasmani. Kita ingat bahwa didalam raga yang kuat akan tertanam jiwa yang sehat.
  9. Sebagai upaya kita generasi muda untuk bisa turut serta mengharumkan nama Indonesia dengan prestasi kita, dan meningkatkan sember daya manusia produktif di Indonesia.

Jadi, apalagi alasan kalian para pemuda untuk tidak berolahraga??? Segeralah bangun, dan jangan takut untuk bergerak aktif, masa depanmu ada di tanganmu sendiri.

Inilah penyakit hati para remaja masa kini. Yang ada dalam hati dan pikiran mereka hanyalah bersenang-senang dan dirinya sendiri. Tanpa mereka sadari bahwa apa yang mereka lakukan sekarang akan berakibat dimasa yang akan datang.

Sebagai contoh kecil, kejadian yang saya alami hari ini Rabu, 18 Nopember 2015. Saat dosen belum juga hadir di kelas, saya yang berdiri disebelah pintu menghadap kearah duduk teman-teman saya, melihat dengan jelas apa yang mereka lakukan. Semuanya terdiam ditempat duduknya sembari memainkan ponselnya masing-masing. Tanpa ada percakapan bahkan candaan. Semua asyik dengan ponselnya.

Lalu, akankah manusia itu hanya hidup dengan ponselnya yang memang setiap saat menyajikan hal-hal baru? Akankah kecanggihan teknologi akan menjadi penghalang untuk berkomunikasi secara langsung, untuk bersilaturahmi?

Berikut efek dari penggunaan ponsel terhadap interaksi sosial antara lain:smartphone-addickt-asia-700

  1. Bersifat individual
  2. Tidak tanggap dengan lingkungan sekitar
  3. Saling menggujat dan menjatuhkan
  4. Mudah terpengaruh hal-hal buruk
  5. Mempercepat perpecahan
  6. Kesulitan berkomunikasi secara langsung
  7. Kurang berani mengemukakan pendapat
  8. Mengukur status sosial dengan tipe ponsel yang dimiliki
  9. Sombong
  10. Riya
  11. Malas beraktivitas
  12. Pemborosan

Selain berpengaruh terhadap interaksi sosial, penggunaan ponsel juga dapat berpengaruh terhadap kesehatan tubuh kita, antara lain:

  1. Radiasi sinyal RF dapat menyebabkan kangker
  2. Sulit tidur waktu malam
  3. Mudah stress
  4. Tumor otak
  5. Menghambat metabolisme tubuhsosmed
  6. Menyebabkan
    kelelahan mata
  7. Penyebab sakit kepala
  8. Menyebabkan gangguan pendengaran
  9. Mengurangi kinerja denyut jantung

Meskipun demikian, tidak dapat kita pungkiri bahwa ponsel itu sudah tidak lagi menjadi barang mewah, namun menjadi sebuah kebutuhan untuk mempercepat informasi. Untuk menghindari berbagai hal buruk yang tidak kita inginkan, alangkah baiknya jika kita menggunakan ponsel yang kita miliki dengan bijak.

  1. Kurangi pemakaian ponsel secara bertahap, paling tidak matikan handphone semenit setiap dalam satu hari akan membantu kamu dalam mengurangi ketergantungan terhadap ponsel.
  2. Tahu tempat untuk menggunakan ponsel.
  3. Banyaklah berbicara, karena bagaimanapun perbincangan di dunia nyata tidak dapat digantikan oleh obrolan melalui ponsel atau dunia maya.
  4. Gunakan dengan bijaksana, alangkah baiknya untuk menggunakan ponsel dengan bijaksana sampai dalam taraf tidak mengganggu kehidupan sosial pengguna.

Artikel ini dibuat untuk mengikuti bidikmisi blog awards Unnes.

Remaja Kader Konservasi

Posted by: fariska defawadiah in Uncategorized No Comments »

Sigit-pandu2Remaja adalah masa peralihan diri dari seorang anak menuju dewasa. Rentang usia remaja itu sendiri terbagi menjadi 3 yaitu: 12-15 tahun adalah masa awal remaja, 15-18 tahun adalah masa pertengahan remaja, dan 18-21 tahun adalah masa akhir remaja.

Pada masa remaja inilah perkembangan otak mencapai kesempurnaan untuk berpikir secara logis dan rasional. Di masa ini pula perkembangan emosional sangat tinggi. Pada umumnya remaja lebih sensitif, lebih cepat marah, sedih dan mudah tersinggung. Namum saat mereka menginjak masa akhir remaja, mereka lebih bisa mengontrol emosinya.

Remaja ini sangat rentang terhadap rangsang, karena mereka sedang dalam masa pencarian identitas diri mereka yang sesungguhnya. Mereka terus mencari jati dirinya dengan mencoba berbagai hal baru, lingkungan baru, dan pergaulan yang baru.

Maka dari itu, kita sebagai dewasa wajib untuk mengarahkan dan menuntun remaja-remaja itu pada hal-hal positif. Agar mereka bisa menjadi kader konservasi yang menjadi tauladan di masyarakat.

Hal yang perlu kita lakukan untuk mengkader remaja-remaja tersebut menjadi kader konservasi adalah:

  1. Pembentukan karakter

Dengan menanamkan pentingnya disiplin, tanggung jawab, dan kepedulian terhadap lingkungan.

  1. Membawa remaja untuk terjun langsung ke lapangan

Dengan tujuan agar mereka mendapatkan pelajaran secara langsung dengan masyarakat dan mendapat pengalaman.

  1. Mengajak remaja melihat keindahan alam

Remaja sangat suka dengan hangout/nge-trip/jalan-jalan, tidak ada salahnya jika kita membawa mereka menyaksikan langsung keindahan alam ini, agar mereka sadar bahwa alam akan indah jika terus dijaga dan dilestarikan.

  1. Menciptakan rasa nyaman

Dengan remaja merasa nyaman akan membuat mereka senang untuk terus berbuat dan berperilaku konservasi.

  1. Konservasi adalah tantangan

Remaja cenderung suka dengan tantangan karna rasa ingin tau mereka yang sangat tinggi, jika kita sadarkan mereka bahwa konservasi adalah tantangan terbesar yang harus mereka hadapi, mereka akan terus mencari tau dan mencoba untuk melakukan konservasi.

  1. Kerjasama/Sinergi

Adanya kerjasama yang baik antara remaja dan dewasa dalam konservasi akan membuat remaja lebih bersemangat dan paham akan konservasi yang sebenarnya.

  1. Kebiasaan

Jika semua sudah terleksana secara berkesinambungan, hal-hal baik tersebut akan menjadi sebuah kebiasaan yang baik pula.

Jadi, saudara-saudaraku mulailah untuk mengkonservasikan hatimu, dan mengkonservasikan dirimu dengan mengubah sedikit kebiasaan kecil seperti:

  1. Menjaga tempat hidup flora dan fauna untuk kelestarian
  2. Mematikan lampu penerang dan alat elektronik saat tidak digunakan
  3. Biasakan berjalan kaki atau bersepeda jika bepergian jauh
  4. Membuka jendela untuk sirkulasi udara pengganti kipas angin dan AC
  5. Menghemat penggunaan air seefisien mungkin
  6. Meminimalisir penggunaan kertas dan plastik
  7. Ikut berpartisipasi dalam kegiatan kaderisasi konservasi di berbagai unit yang tersedia

Ingatlah saudara-saudaraku, satu langkah kecil yang kalian buat hari ini, besar manfaatnya untuk generasi penerus kita dimasa yang akan datang.

Terimakasih, Salam Konservasi!!!

Artikel ini dibuat untuk mengikuti kompetisi bidikmisi blog awards Unnes#2

Skip to toolbar