MEMBANGUN RUMAH ILMU UNTUK MEWUJUDKAN UNIVERSITAS KONSERVASI BEREPUTASI #1

Sebelum kita mewujudkan universitas konservasi bereputasi, terlebih dahulu kita memahami dan mengetahui apa itu konservasi?
Konservasi adalah upaya-upaya pelestarian lingkungan yang mana kita juga masih memperhatikan manfaat yang bisa didapatkan pada saat itu dengan cara tetap mempertahankan keberadaan setiap komponen-konponen lingkungan untuk pemanfaatan di masa yang akan datang.Atau juga dapat didefinisikanbahwa konsevasi adalah suatu upaya yang dilakukan oleh manusia untuk dapat melestarikan alam, konservasi bisa juga disebut dengan pelestarian ataupun perlindungan. Jika secara harfiah konservasi berasal dari bahasa Inggris yaitu dari kata “Conservation” yang berati pelestarian atau perlindungan.

Setelah kita mengetahui apa itu konservasi, kita bisa mewujudkan universitas konservasi bereputasi melalui berbagai kegiatan seperti menanam pohon dan melakukan gotong royong untuk membersihkan lingkungan kampus pada hari tertentu. Kalo menanam pohon sudah banyak di lakukan oleh tiap universitas, namun melakukan gotong royong untuk membersihkan linkungan kampus jarang sekali bahkan hamper tidak ada. Padahal dengan gotong royong ini dapat meningkatkan kepedulian kita terhadap lingkungan, Contohnya pada hari tertentu kita dapat bersama-sama membersihkan lingkungan mulai dari membersihkan sampah sampai merawat tanaman sekitar. Banyak sekali manfaat yang didapatkan dari gotong royong diantaranya yaitu dapat meningkatkan kekeluargaan dalam suatu ruang lingkup, memperlihatkan kebersamaan, lingkungan kampus menjadi nyaman untuk belajar, nilai estetika kampus tidak hilang dan meningkatkan kepedulian kita terhadap lingkungan. Jika kegiatan ini dilakukan dan diagendakan maka untuk mewujudkan universitas konservasi bereputasi akan segera terwujud.
Tulisan ini dibuat untuk mengikuti Bidikmisi Blog Award di Universitas Negeri Semarang. Tulisan adalah karya saya sendiri dan bukan jiplakan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

* Kode Akses Komentar:

* Tuliskan kode akses komentar diatas: