IMG_4601-min

Patut dicoba nih…bagi kita yang mau jalan-jalan di Semarang dan mencoba hal baru. Letaknya di Museum Mandala Bhakti Kodam IV/Diponegoro. Tepat di samping Tugu Muda. Aneka jajanan siap menyapa. Akhir pekan menjadi favorit bagi banyak masyarakat untuk berkunjung. Tempat parkir yang luas serta akses wisata yang dekat menjadi salah satu alasan. Selain tugu muda dan Lawang Sewu tempat ini berdekatan dengan jalan pandanaran yang merupakan pusat oleh-oleh khas Semarang. Bagi wisatawan bisa naik bus gratis yang disediakan pihak setempat untuk menuju pusat oleh-oleh. Memang salah satu tujuan dari diadakan Wedangan D’Museum untuk meningkatkan wisata Semarang.

Karna diajak oleh satu teman, aku berkunjung ke tempat ini untuk merasakan. Dipilihlah aneka kucingan dan gorengan. Harganya kalau menurutku lumayan mahal buat kantong mahasiswa (wkwkwk….). Satu bungkus nasi kucing 3.000 (isinya nggak banyak) dan jajanan berkisar 4.000-5.000. Ambil sedikit, eh…ternyata total 38.000 dan itu belum kenyang. Hmm….Tapi lumayan lah merasakan sensasi baru dan nggak boleh sering makan seperti ini karena mahasiswa harus irit…Hehe…