Arsip Kategori: LINGKUNGAN

Perilaku Masyarakat di sekitar Hutan Mangrove Pantai Alam Indah Kota Tegal

PENDAHULUAN

Hutan mangrove terdiri atas berbagai kelompok tumbuhan seperti pohon,  semak,  palmae, dan paku-pakuan yang beradaptasi terhadap habitat yang masih dipengaruhi oleh  pasang  surut  air laut (Sugianto, 1995). Sekarang ini di Pulau Jawa hanya tinggal  sekitar 49.900 ha dari hutan mangrove dan hanya 7.700 ha berada  di  sebalah  Timur (Chong,  et  al. 1990). Hutan Mangrove adalah hutan yang biasa tumbuh di atas rawa-rawa, berair payau, serta terletak pada garis pantai yang dipengaruhi pasang surut air laut. Secara khusus, hutan ini biasanya terbentuk di tempat-tempat yang menjadi area pengendapan atau pelumpuran bahan-bahan organik. Ekosistem hutan bakau cenderung bersifat khas. Karena merupakan area pengendapan lumpur dan berhubungan langsung dengan pasang surut air laut, maka hanya sedikit jenis tumbuhan yang dapat bertahan hidup. Jenis-jenis tumbuhan tersebut biasanya bersifat khas karena telah melewati proses adaptasi dan evolusi yang panjang. Lanjutkan membaca Perilaku Masyarakat di sekitar Hutan Mangrove Pantai Alam Indah Kota Tegal

Laporan Observasi Masyarakat Nelayan di Tanjung Emas Semarang

Pelabuhan Tanjung Emas adalah sebuah pelabuhan di Semarang, Jawa Tengah. Pelabuhan Tanjung Emas (terkadang ada yang menulis Tanjung Mas), dikelola oleh PT Pelabuhan Indonesia III (Persero) sejak tahun 1985. Pelabuhan ini merupakan satu-satunya pelabuhan di Kota Semarang. Pelabuhan Tanjung Emas ke arah Tugu Muda Semarang berjarak sekitar 5 km atau kira-kira 30 menit dengan kendaraan sepeda motor atau mobil.

Observasi yang dilakukan pada hari Sabtu, 25 Oktober 2014 di Tambak Mulyo, Tanjung Emas, Semarang. Observasi yang dilakukan sekitar 2 jam mendapatkan informasi yang dapat saya tulis di dalam laporan ini. Di kampung nelayan ini penduduknya mayoritas 90% nelayan. Dan yang lainnya buruh pabrik di daerah kawasan Semarang. Nelayan di desa ini kebanyakan nelayan udang dan kerang hijau. Ikan laut jarang dijumpai di daerah laut tersebut. Biasanya para nelayan memberikan hasilnya kepada bos-bos yang ada di desa tersebut. Hampir setiap RW mempunyai bos-bos penampung udang maupun kerang hijau.
Lanjutkan membaca Laporan Observasi Masyarakat Nelayan di Tanjung Emas Semarang

Bandung Kembali Jadi Lautan Sampah

Warga kota Bandung diganggu menumpuknya ratusan ton sampah di beberapa tempat menyusul rusaknya mesin pemroses di tempat penampungan akhir.

BANDUNG — Ratusan ton sampah menumpuk di beberapa tempat pembuangan sampah sementara di kota Bandung, bahkan beberapa diantaranya menumpuk di tepi jalan, karena rusaknya alat berat yang dipergunakan di tempat pembuangan sampah akhir (TPA) Sarimukti, Kabupaten Bandung Barat. Akibatnya, selama dua minggu terakhir, sampah di kota Bandung tidak dapat diangkut ke TPA. Lanjutkan membaca Bandung Kembali Jadi Lautan Sampah