Langkah pemasangan prosesor Intel berikut HSFnya

Disini prosesor yang saya gunakan adalah Intel Pentium Dual Core 2,7Ghz dengan HSF (Heatsink and fan) standar intel. Prosesor ini masih menggunakan soket 775 yang merupakan soket yang sudah lama rilis namun sampai saat ini masih banyak yang menggunakannya. Soket 775 ini kalau boleh saya bilang seperti windows xp, biarpun produk lama namun banyak penggemarnya.
www.kupaskomputer.com
Prosesor dan HSF
2. Mencocokkan segitiga. Pastikan segitiga pada prosesor itu dipasangkan juga pada motherboard tepat di segitiga mainboard juga. Tetapi pada dasarnya, kita bisa lihat bentuk prosesor dan soket tersebut, dan pemasangannya tinggal sesuaikan bentuknya, karena ada sisi yang berbeda, dan sedikit kemungkinan kecil akan kesalahan pemasangan prosesor di soketnya. Oh ya, saya hanya mengingatkan, kaki pin pada soket sangat rentan bengkok bahkan bisa juga patah, dan harus lebih berhati-hati dalam memasangkan prosesor, jangan sampai pin pada soket sampai bengkok bahkan sampai patah karena kesalahan kecil yang kita lakukan.
Pemasangan Prosesor Intel ke Mainboard LGA 775
Pemasangan prosesor ke mainboard
3. Setelah pemasangan prosesor, sekarang tinggal mengunci prosesornya di soket dengan cara mendorong kekanan besi pengunci kemudian menekannya kebawah sampai besi tersebut mengait di samping soket. Langkah selanjutnya adalah memasang pasta. Kalau saya khusus prosesor intel, pemasangan pasta tidak harus meratakan ke seluruh permukaan prosesor. Ini dikarenakan HSF intel sendiri permukaannya bulat bukan kotak seperti amd. Pemasangan pasta cukup meneteskannya sedikit saja gak perlu banyak, kurang lebih seperti digambar.
Penguncian dan pemasangan pasta prosesor
Penguncian dan pemasangan pasta prosesor
Note :

Bila memasangkan prosesor baru beserta HSFnya, pasta tidak perlu lagi dipasang karena sudah ada di HSFnya.

4. Sekarang tinggal memasangkan HSF (heatsink fan) ke motherboard LGA 775. Sebelum memasang  HSF prosesor, saya sarankan untuk mengatur terlebih dahulu empat pengunci HSF prosesor sesuai dengan gambar dibawah ini. Hal ini dilakukan untuk memudahkan kita menguncinya.
Mengatur pengunci HSF Prosesor Intel
Mengatur pengunci HSF
5. Langkah selanjutnya adalah memasukkan semua ujung pengunci HSF ke lubang-lubang di motherboard. Kemudian dorong semua pengunci tersebut agar masuk ke lubang. Lebih jelasnya lihat gambar dibawah ini.
Memasukkan pengunci HSF prosesor intel ke mainboard
Memasukkan pengunci ke lubang mainboard
6. Apabila semua telah masuk dengan baik sekarang tinggal menguncinya ke motherboard dengan menekan pengunci kebawah sampai berbunyi krik. Lakukan hal yang sama pada tiga pengunci HSF.

 

Mengunci HSF Intel ke mainboard dengan cara menekan
Mengunci HSF ke mainboard
7. Sesuatu yang sering dilupakan, ya, kabel power kipas prosesor. Pasangkan kabel power ini di area yang paling terdekat. Biasanya letak dari colokan power ini di sebelah soket ram. Untuk lebih jelasnya lihat gambar dibawah ini
Memasang kabel power kipas prosesor intel
Memasang kabel power kipas prosesor

Refrensi :https://www.kupaskomputer.com/2015/03/cara-memasang-prosesor-intel-dengan.html

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

* Kode Akses Komentar:

* Tuliskan kode akses komentar diatas: