Parikan Konservasi Ala UNNES #4

Posted by: Maskur Ali in Pengetahuan Add comments

11146548_1592337804338972_2881169133507495222_n

Parikan merupakan sastra jawa yang mirip seperti pantun akan tetapi menggunakan bahasa jawa.Parikan juga diartikan kidungan yaitu salah satu bagian dalam kesenian tradisional ludruk. Di dalam ludruk, ada tiga jenis parikan saat bedayan (bagian awal permainan ludruk). Yaitu, lamba (parikan panjang yang berisi pesan), kecrehan (parikan pendek yang kadang-kadang berfungsi menggojlok orang) dan dangdutan (pantun yang bisa berisi kisah-kisah kocak).

Sebagaimana pantun, parikan juga memiliki sampiran dan isi. Dalam sastra jawa sampiran disebut purwaka, sedangkan isi disebut wose atau hakikat isinya. Jenis parikan ada 3 yaitu:

1. Parikan 4 wanda(kata) – 4 wanda

2. Parikan 4 wanda – 8 wanda

3. Parikan 8 wanda – 8 wanda

Parikan Konservasi adalah parikan yang isinya mengangkat tema konservasi, khususnya di kampus UNNES (Universitas Negeri Semarang). UNNES Konservasi adalah Universitas yang dalam pelaksanaan pendidikan dan pengabdian masyarakat memiliki konsep yang mengacu pada prinsip-prinsip konservasi (perlindungan, pengawetan dan pemanfaatan secara lestari) baik konservasi terhadap SDA, seni dan budaya serta berwawasan ramah lingkungan. Pada postingan kali ini saya mau memberikan beberapa contoh parikan 4 baris tentang konservasi:

 

Kembang mlati nempel ing pager

Mambune wangi lan seger-seger

UNNES konservasi kampus kang seger

Mahasiswane aktif lan pinter-pinter

 

Mangan sego lawuhe bawal

Mangane njagong disarapi terpal

Kampus UNNES kampus handal

Bakal terkenal nang Internasional

 

Akeh ketan akeh sego

Segone ireng dikurebno

Yen tenanan lan gelem rekoso

Urip bakal penak lan joyo

 

Jalan-jalan nang Gnung Pati

Mergo wes sore sidone bali

Mung kampus UNNES sing konservasi

Pencetak pemuda kang peduli

 

Sekian, semuga bermanfaat

Tulisan ini dibuat untuk mengikuti Bidikmisi Blog Award di Universitas Negeri Semarang. Tulisan adalah karya saya sendiri dan bukan jiplakan.

Leave a Reply

Lewat ke baris perkakas