BKN Berlakukan Sistem Kenaikan Pangkat Otomatis Bagi PNS

December 13th, 2015 No comments

Badan Kepegawaian Negara (BKN) RI telah merubah mekanisme pelayanan proses kenaikan pangkat pegawai negeri sipil (PNS). Mulai tahun ini BKN menerapkan sistem kenaikan pangkat secara otomatis setiap empat tahun tanpa harus melalui mekanisme pengusulan seperti yang diterapkan selama ini.

“Paradigmanya harus dirubah melayani. BKN bersama BKD (Badan Kepegawaian Daerah) tugasnya meningkatkan nilai tambah PNS agar pelayan publik bisa maksimal dalam memberikan layanan. Bagaimana mau memberikan layanan maksimal jika PNS sibuk urusi kenaikan pangkat. Sebaliknya, bagaimana mau naik pangkat jika sibuk memberikan pelayanan,” kata Wakil Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN) Bima Aria Wibisana.

Bima Aria menjelaskan, kebijakan tersebut dilakukan dalam rangka mewujudkan reformasi birokrasi (RB) dalam bidang kepegawaian. Pegawai tidak perlu lagi dibuat sibuk mengusulkan kenaikan pangkat, karena BKN setiap empat tahun mengulkan daftar nama pegawai yang dianggap layak naik pangkat ke BKD.

Dengan demikian, BKN hanya menunggu konfirmasi BKD terkait kinerja dan perilaku pegawai bersangkutan. Apakah sedang menjalani hukuman displin pegawai atau tidak. Jika tidak bermasalah maka bisa segera diproses kenaikan pangkatnya.

Bima berpendapat, mekanisme seperti sekarang melalui usulan atasan langsung ke BKD untuk kemudian diproses sering kali merugikan pegawai bersangkutan. “Ada kasus terlambat 6 bulan hingga setahun. Ke depan kenaikan pangkat akan otomatis. Tidap perlu lagi repot mengusulkan, apalagi mengalami keterlambatan,” yakinnya.

Ke depan, sambung Bima, BKN akan mengirimkan daftar nama PNS yang akan naik pangkat pada periode tertentu enam bulam sebelumnya. Pun demikian untuk daftan nama PNS yang akan pensiun. Akan disampaikan daftarnya setahun sebelum waktu berlakunya.

Dengan demikian, Setidaknya PNS bersangkutan bisa segera memproses pemberkasannya agar saat jatuh tempo, baik naik pangkat maupun pensiun sudah bisa menerima haknya. Mereka yang naik pangkat bisa menerima pendapatan sesuai kepangkatannya, dan yang pensiun langsung bisa menerima uang pensiunnya tepat hari jatuh temponya.

“Sama halnya untuk pemberkasannya, cukup dilakukan secara online. Tidak perlu bawa berkas bertumpuk ke BKN. Makanya BKD diharap secara intensif melaksanakan pelayanan online untuk mempercepat pelayanan,” pesan Bima.

Wakil Kepala BKN itu menilai, Kantor Regional VIII BKN Banjarmasin sebagai perwakilan BKN di daerah siap mengawal pelaksanaannya. Bila perlu pelatihan, BKN dipastikan siap mendukung menyiapkannya sebagai bagian upayab mempercepat pelayanan bgai pegawai.

“Di BKN ada standar pelayanan sesuai ISO yang dimiliki. Maksimal pelayanan harus selesai dalam 20 hari kerja. Ini harus konsiten dilaksanakan hingga ke daerah,”tambahnya.

Cek juga di https://wp.me/P729f3-3W

Sumber: https://setkab.go.id/tidak-perlu-nunggu-usulan-bkn-berlakukan-sistem-kenaikan-pangkat-otomatis-bagi-pns/

Categories: Berita Tags:

Desain Baru Website Jurusan Kimia

December 13th, 2015 No comments

websitekimiabaru

Menjelang tutup tahun 2015 dan menyongsong tahun baru 2016, di fakultas MIPA terjadi perubahan-perubahan, mulai dari pergantian Dekan FMIPA dan Wakil Dekan, pergantian beberapa ketua jurusan dan ketua prodi. Semoga dengan semangat khusnudhan atau “positif thinking”, semua sivitas MIPA, termasuk di jurusan kimia tetap optimis dan bahu membahu, sak yeg sak ekapraya, satu bergerak, bergerak semua untuk berkarya, tidak individualis, dan tidak oportunis.

Pada hakekatnya jabatan yang diemban seseorang hanyalah “pergiliran”, bukan prestasi, tetapi sebagai suatu amanah, tanggung jawab bersama, karena pada akhirnya tentang baik dan buruknya masing-masing jurusan, prodi, dan fakultas menjadi nilai bersama. Hakikat ilmuwan adalah berkarya dan berbagi ….

Mengusung semangat perubahan, maka desain website Jurusan Kimia diubah, semoga kelak menjadi lebih berdaya dan lebih bermanfaat di tengah “lemotnya” jaringan internet UNNES, khususnya di MIPA yang bertabur gelar doktor dan profesor. Saran dan dukungan semua pihak menjadi obat kuat bagi admin untuk merawat “kesehatan badan” web supaya tidak penyakitan.

Semoga Fakultas MIPA semakin UBER!

Webadmin Jurusan Kimia

Categories: Pengumuman Tags: ,
Skip to toolbar