Marsellino: Resign & Rebut Rp 1 Miliar dari Point Blank

Marsellino: Resign & Rebut Rp 1 Miliar dari Point Blank
Jakarta – Mungkin Anda pernah mendengar nasihat yang berbunyi, ‘bila mengerjakan sesuatu hendaknya jangan setengah-setegah’. Ya, inilah yang diterapkan oleh Marsellino, leader dan founder N1CS Marine, tim gamer profesional yang baru saja memenangkan kejuaran Point Blank tingkat nasional (PBNC 2015).

Bersama timnya, Marsellino membabat habis semua tim yang dihadapinya di PBNC 2015. Dari total 47 tim, N1CS Marine akhirnya keluar sebagai juara dan membawa pulang Rp 1 miliar. Sebuah hadiah paling mewah dalam sejarah gelaran turnamen yang pernah diadakan di Indonesia.

Ada hasil, ada upaya. Pantas rasanya jika Marsellino memboyong uang sebanyak itu ke dalam kantongnya. Pasalnya, pria yang baru berusia 24 tahun itu rela meninggalkan pekerjaannya demi mengikuti kejuaraan tahunan bergengsi itu.

“Aku resign karena ingin fokus di kejuaraan ini,” ujarnya kepada detikINET, Kamis (15/10/2015). Sebelumnya, Marsellino yang bekerja kantoran di bidang kontraktor ini mengaku tidak fokus bila harus membagi waktu antara urusan kerja dengan game.

Tekanan dari pekerjaan yang berat, dirasa menyulitkan dirinya untuk berkonsentrasi menyusun strategi. Oleh karenanya, dengan memantapkan hati, ayah dari seorang anak ini memilih untuk mundur dari pekerjaannya.

Kini, setelah menjadi juara PBNC 2015 dan memiliki uang ratusan juta, Marsellino berniat untuk membuka usaha dan fokus di bidang game. Beruntung, ia memiliki istri yang selalu mendukung.

“Belum tahu mau usaha apa. Sembari jalan saja nanti. Yang jelas, dengan adanya dukungan dari keluarga, sponsor, dan dari Garena Indonesia, bikin aku pede untuk berkompetisi lebih tinggi lagi,” paparnya.

Bila menelisik ke belakang, lima tahun sudah Marsellino bermain game Point Blank. Sebelum mendirikan N1CS Marine, Marsellino bergabung dengan tim DC RNM.

Selama bergabung dengan DC RNM, Marsellino kerap mengikuti turnamen. “PBNC 2013 dan PBNC 2014. Tapi sayangnya cuma masuk delapan besar. Makanya sekarang jadi juara kaget banget. Seperti mimpi,” ujarnya sembari tertawa.

Tak lupa di akhir percakapan, Marsellino memberikan tips dan saran kepada troopers yang ingin bisa menjadi jawara Point Blank.

“Tipsnya selalu percaya teman dalam tim dan jangan pernah merasa paling jago. Karena yang utama adalah permainan tim, bukan individual. Terakhir, ikuti selalu perintah leader,” pungkasnya.

Sumber : Detik.com

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

* Kode Akses Komentar:

* Tuliskan kode akses komentar diatas: