Cara Panen “Love” Pada Instagram

Mau Panen Love di Instagram, Ini Caranya
Jakarta – Punya sedikit follower di Instagram bukan berarti tak bisa menuai ‘love’ yang banyak. Pun sebaliknya, punya ribuan follower belum tentu mendapat bejibun tanda suka. Hanya perlu sedikit trik khusus agar foto yang diposting disukai banyak orang.

Saat ditemui dalam kegiatan Indosat Instrastory Instagram Challenge di Manado, Sulawesi Utara, selebgram Arie Novwan mengungkapkan bagaimana cara mudah memanen banyak like pada foto yang diunggah di Instagram. Pertama, buatlah foto bertema landscape.

Menurut Arie, sudah menjadi tipikal pengguna Instagram menyukai foto-foto landscape, misalnya pemandangan. “Sudah tipikal foto landscape banyak disukai. Dibandingkan foto human interest, still life danstreet photography lebih cenderung sedikit dapat like,” ujarnya.

Dikatakan Arie, kita tidak perlu menambahkan hashtag yang banyak. Karena hal tersebut tak begitu berefek pada jumlah like yang akan diraih.

Tips kedua adalah memperhatikan komposisi foto. Pria berkacamata ini menyarankan sebaiknya membuat komposisi yang unik. Ia mencontohkan kala memfoto makanan, bagaimana komposisinya terlihat enak dilihat. Sehingga menggoda orang melihatnya.

Pria yang berdomisili di Bandung ini turut memberikan tips bagaimana meningkatkan jumlah follower tanpa harus membeli. Caranya cukup mudah, hanya sering ikuti tema mingguan yang dibuat oleh pihak Instgram.

Dengan sering ikut, kata Arie, kemungkinan untuk dipajang di akun milik Instagram akan semakin besar. Bila demikian, Instragram akan melihat profil milik kita, jika konsisten dan enak dilihat bisa mendapat predikat Suggested User.

“Saat jadi Suggested User Instagram bisa menambah ribuan follower,” kata pemilik akun @konservatif ini.

Arie pun menyarankan untuk rutin mengunggah foto. “Biar tak nyampah, sebaiknya memposting 1-2 foto perharinya,” ujarnya. Selain itu, karena Instagram bersifat global, tak ada salahnya menuliskan keterangan foto dalam bahasa Inggris.

Tak lupa, ia pun mengajak untuk ikut sering kompetisi foto. Menurutnya hal tersebut dapat mendorong semangat membuat karya yang lebih menarik lagi. Terlebih jika berhasil menjadi juara, bisa-bisa Anda dapat durian runtuh dengan mendapat hadiah atau diajak berpetualang ke berbagai tempat menarik.

Sumber : Detik.com

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

* Kode Akses Komentar:

* Tuliskan kode akses komentar diatas: