Pengamalan Pancasila Melalui Universitas Konservasi#2

Indonesia pada saat mengalami krisis moral.Hal ini disebabkan karena adanya  globalisasi dari bangsa barat yang tidak cocok dengan budaya di Indonesia.Masyarakat Indonesia terlalu bangga apabila dia dapat berpenampilan dan bergaya hidup kebarat-baratan. Terhadap budaya sendiri mereka merasa malu dan tidak mau melestarikan.Anehnya mereka akan peduli pada budaya mereka ketika suatu budaya yang merupakan milik Indonesia diakui oleh negara lain.

Indonesia merupakan negara yang kaya akan keanekaragaman hayati baik flora,fauna maupun suberdaya alam.Sayangnya hal tersebut tidak didukung oleh sumber daya manusia yang memadai sehingga dalam pemanfaatannya kurang optimal.Bejuta-juta jenis flora dan fauna hidup di Indonesia.Setiap daerah di Indonesia tentunya memiliki flora,fauna maupun keanekaragaman makanan yang khas dari daerah itu yang dapat dijadikan suatu maskot daerah.

Sayangnya masyarakat Indonesia lebih memilih berbudaya seperti bangsa asing.Mereka merasa malu apabila berpenampilan dan makan makanan tradisional.Mereka lebih trend dengan makanan dan gaya luar negri.Apabila ada anak yang melestarikan budaya sendiri mereka anggap kampungan kurang pergaulan.Hal serupa juga terjadi pada tingkah laku mereka dimana sikap sopan santun mulai pudar yang tadinya menjadi budaya di Indonesia.

Oleh karena itu diperlukan suatu wadah organisasi yang dapat memperbaik budaya seperti ini.Hal terbaik yang dapat diciptakan adalah dengan menciptakan kampus konservasi.Dimana didalam kampus ini mereka tidak hanya diajarkan akademik tetapi juga etika-etika yang baik untuk diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari .dalam kampus ini tata krama sangat di utamakan karena karakter ssuatu bangsa dapat dilihat dari bagaimana cara masyarakatnya berperilaku.Didalam uuniversitas konservasi terdapat pilar-pilar yang wajib dilaksanakan oleh setiap mahasiswanya.Apabila hal ini dapat diamalkan maka akan tercipta masyarakat yang cerdas jujur,adil dan makmur.Dimana semua elemen pemerintah melaksanakan kewajibannya seperti yang mereka janjikan.Oleh karena itu jika kampus konservsi dapat benar-benar dilaksanakan maka nilai-nilai dari pancasila benar benar dapat direalisasikan dengan nyata.

So,marilah kita budayakan pilar-pilar yang ada dalam pilar konservasi agar tercipta cita-cita suatu negara.

“Tulisan ini dibuat untuk mengikuti Bidikmisi Blog Award di Universitas Negeri Semarang. Tulisan adalah karya saya sendiri dan bukan jiplakan.”

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

* Kode Akses Komentar:

* Tuliskan kode akses komentar diatas: