Hakekat mahasiswa/siswa/murid adalah seorang pencari. Murid diibaratkan seperti sebuah gayung yang mendatangi sumbernya untuk mengambil air sebanyak-banyaknya. Murid bukanlah seperti gelas kosong yang menunggu untuk diisi. Saudara dapat mendownload materi perkuliahan melalui link berikut: download materi kuliah
Dalam rangka mengembangkan kemampuan praksis, dosen PGPAUD menyambangi dua lembaga mitra untuk belajar di lembaga anak usia dini. Kegiatan mengajar di bangku perkuliahan jelas berbeda dengan mengajar anak usia dini, tantangan luar biasa bagi dosen PGPAUD untuk merasakan dan belajar secara nyata bagaimana mengajar anak usia dini yang sesungguhnya.
Kegiatan ini dilakukan guna mensinergikan kemampuan akademik dan praksis dimana kedua hal tersebut menjadi bagian penting dalam pendidikan. PAUD Sekar Nagari dan TK Pertiwi Kalisegoro menjadi tempat belajar dalam mengembangkan kemampuan praksis. Kegiatan ini dimulai hari selasa 2 Februari 2016.
Harapan diselenggarakannya kegiatan ini adalah diperolehnya pengalaman yang nyata tidak sebatas teoritis pelaksanaan pembelajaran di lembaga PAUD.
Jurusan PGPAUD Unnes sebagai lembaga akademik, pada bulan Mei 2016 tepatnya tanggal 13 – 14 akan menyelenggarakan konferensi internasional. Tahun 2016 adalah tahun ke tiga penyelenggaraan konferensi interansional setelah sebelumnya telah menyelenggarakan pada tahun 2012 dan 2014. Pada tahun ini tema yang diangkat adalah “Toward Research-Informed Vision and Practice of Early Childhood Education”.
Pembicara dalam konferensi dihadirkan dari 5 negara, mereka adalah
1. Ir. Harris Iskandar, Ph.D (General Director of Early Childhood Education)
2. Emiritus Prof. Marjory Ebbeck (University of South Australia)
3. Dr. Marek Tesar (University of Auckland, New Zaeland)
4. Prof. Dr. Branislav Pupala (Trnava University, Slovakia)
5. Dr. Rebecca Adderlay (University of Hull, UK)
6. Ali Formen, M.Ed. (Semarang State University)
Informasi lengkap dan pendaftaran dapat melalui web dengan alamat ece-conference.org atau dapat diunduh di sini.
Jadwal ujian semester gasal Jurusan PGPAUD FIP Unnes dapat diunduh pada link berikut: Download JADWAL UAS 2015 PGPAUD
UNNES, UNICEF dan Dinas Pendidikan Provinsi bekerjasama dalam memperjuangkan hak anak. Utamanya adalah hak untuk memperoleh pendidikan. Fokus pada tiga Kabupaten yaitu Klaten, Brebes dan Pemalang sebagai sasaran untuk tahun 2016 dengan program kegiatan pengembangan POS PAUD Holisitik Integratif. Kegiatan dilaksanakan dengan melakukan survey pada daerah-daerah di tiga kabupaten yang terdapat banyak anak belum memperoleh pendidikan, khususnya anak di bawah usia 6 tahun. Bekerjasama dengan SKPD dan Posyandu, UNICEF dengan dibantu UNNES dan Dinas Pendidikan Provinsi memberikan bekal pada kader posyandu agar dapat memberikan layanan pendidikan.
Bertempat di Unnes salah satu agenda kegiatan adalah melaksanakan promosi senam paud holistik integratif. Senam diikuti oleh mahasiswa Jurusan PGPAUD, anak didik dari PAUD Sekar Nagari dan Dosen PGPAUD. Harapannya dengan kegiatan senam dapat menjadi bagian dari kampanye terhadap perjuangan hak-hak anak.
Categories: Berita Tags: dinas pendidikan, holistik integratif, paud, pgpaud, pospaud, posyandu, provinsi, sekar nagari, senam, unicef, unnes