Archive

Posts Tagged ‘APE’

13 Universitas Berpartisipasi Aktif dalam Lomba Internasional PGPAUD

October 2nd, 2017 No comments

IMG_0519Dalam rangka mencapai visi internasional, jurusan PGPAUD menyelenggarakan lomba internasional dan nasional. Lomba internasioanal yang diselenggarakan adalah pengembangan APE untuk anak usia dini, sedangkan lomba nasional yang dilaksanakan adalah lomba mendongeng, tari, dan cipta lagu untuk anak usia dini.

Acara yang dilaksanakan pada 28 – 29 Septermber 2017 ini juga bertujuan untuk mengahsilkan produk-produk media yang inovatif serta sebagai ajang kompetisi internasional dan nasional mahasiswa PGPAUD yang selama ini belum pernah terselenggara sebelumnya.

Pada perlombaan ini juri bereputasi initernasional didatangkan dari beberapa negara. Juri yang terlibat adalah Prof. Branislav Pupala dari University Trnava Slovakia, Chang Yuen Ching dari Lembaga Amurt Malaysia, dan Yuliani Nurani dari UNJ, serta beberapa juri lain yang kompeten dalam bidangnya. 13 Univeristas berpartisipasi dalam perlombaan ini, termasuk dari UPSI Malaysia.

Keluar sebagai juara perlombaan internasional untuk lomba pengembangan media adalah dari Universitas Negeri Jakarta, sedangkan PGPAUD Unnes meraih juara 1 pada cabang lomba nasional tari dan cipta lagu untuk anak usia dini.

Categories: Berita Tags: , , , ,

Praktisi PAUD Malaysia Narasumber Workshop APE di PGPAUD FIP UNNES

March 22nd, 2017 No comments

????????????????

Alat Permainan Edukatif merupakan segala sesuatu yang dapat digunakan sebagai sarana atau peralatan untuk bermain yang mengandung nilai edukatif (pendidikan) dan dapat mengembangkan seluruh kemampuan anak (Depdiknas, 2013). Berdasarkan pengertian tersebut Alat Permainan Edukatif atau biasa di singkat APE mempunyai tujuan untuk memperjelas materi, memberikan kesempatan anak untuk bereksplorasi dan bereksperimen. Sementara itu, beberapa fungsi dari APE adalah menciptakan suasana belajar yang menyenangkan, menumbuhkan rasa percaya diri anak, pembentukan perilau dan kemampuan dasar, dan memberikan kesempatan anak untuk bersosialisasi.

APE sangat penting dalam pembelajaran di lembaga anak usia dini sehingga PGPAUD FIP UNNES perlu menyelenggarakan workshop APE yang ditujukan kepada guru-guru TK se-Kota Semarang. Dekan FIP, Prof. Dr. Fakhruddin, M.Pd mengapresiasi penyelenggaraan workshop ini sebagai upaya yang dilakukan Jurusan PG PAUD untuk memfasilitasi guru-guru TK menjadi lebih kreatif dan inovatif dalam pengembangan APE di lembaga masing-masing.

Workshop APE dilaksanakan selama dua hari dari tanggal 22-23 Maret 2017 bertempat di aula dekanat FIP lantai 3. Narasumber yang dihadirkan adalah Chang Yuen Ching seorang praktisi PAUD dari Malaysia.

????????????????

Categories: Berita Tags: , ,
Skip to toolbar