semua orang pasti membutuhkan ilmu pengetahuan. ilmu itu bisa didapat dari sekolah resmi atau luar sekolah. di sekolah atau instansi resmi, kita mendapat ilmu yang diberikan oleh pengajar seperti guru ataupun dosen yang telah ahli di bidangnya. membangun rumah ilmu berarti kita sama-sama belajar di suatu tempat yang terdapat fasilitas untuk menunjang kegiatan belajar mengajar. unnes merupakan universitas yang terkenal sebagai universitas konservasi. konservasi berarti memelihara, merawat, menjaga dan melakukan pembangunan yang berkelanjutan. membangun rumah ilmu di unnes dapat dilakukan dengan cara memberi fasilitas kepada para mahasiswa tentang makna konservasi seperti buku penunjang konservasi yang terdapat di perpustakaan yang dapat dibaca oleh para mahasiswanya. sehingga para mahasiswa dapat mengerti dan paham akan makna konservasi di unnes ini. mereka dapat mengaplikasikan tentang makna konservasi ke kehidupan sehari-hari dan ilmu yang didapat dapat bermanfaat untuk dirinya sendiri maupun untuk ditularkan kepada orang lain.
dalam mewujudkan universitas yang konservasi dan bereputasi, unnes mewajibkan kepada para mahasiswanya untuk dapat menjaga, merawat serta menjaga lingkungan kampus. bisa dilakukan dengan cara adanya mata kuliah pendidikan konservasi untuk mahasiswa baru angkatan 2015. di mata kuliah ini, mahasiswa diajarkan tentang semua informasi yang berhubungan tentang konservasi. mulai dari konservasi lingkungan, konservasi etika dan konservasi budaya.

tulisan ini dibuat untuk mengikuti Bidikmisi Blog Award di Universitas Negeri Semarang. tulisan adalah karya saya sendiri dan bukan jiplakan.

Comments are closed.

Lewat ke baris perkakas