polusi udara merupakan suatu kondisi dimana udara tercemari oleh bahan kimia, zat/partikel dan bahan biologis lain yang bisa membahayakan kesehatan dan makhluk hidup serta organisme lainnya. Polusi udara bisa mengakibatkan rusaknya lapisan atmosfer dan tercemarinya oksigen yang dibutuhkan oleh manusia. Polusi udara merupakan salah satu masalah yang belum bisa terpecahkan sampai sekarang. Justru polusi udara saat ini semakin banyak dikarenakan faktor-faktor yang bisa menimbulkan kerusakan pada lingkungan. Misalnya pertumbuhan penduduk yang semakin meningkat dari tahun ke tahun mengakibatkan daerah resapan air terhambat dan lahan kosong yang seharusnya dapat digunakan sebagai lahan untuk melakukan penghijauan, tetapi justru digunakan untuk mendirikan bangunan liar. Pemakaian bahan bakar untuk kendaraan baik kendaraan pribadi ataupun kendaraan umum, juga mengakibatkan polusi udara dari asap kendaraan tersebut. Polusi kendaraan bermotor banyak dilakukan oleh mereka yang suka menggunakan motor untuk melakukan aktivitas pekerjaan sehari-hari. Sehingga jumlah masyarakat yang menggunakan transportasi roda ini semakin meningkat. Alasan mereka menggunakan motor karena dirasa praktis dan cepat sampai ke tempat tujuan. Tetapi mereka belum sadar bahwa gas dari bahan bakar yang digunakan dapat menyebabkan polusi udara dan semakin hari keadaan lingkungan menjadi tidak stabil.

Unnes merupakan universitas yang berwawasan konservasi. maka dari itu sudah sepantasnya kita sebagai mahasiswa harus mampu menjaga lingkungan kampus seperti halnya kita mampu menjaga lingkungan bebas polusi atau meminimalisir polusi udara yang ada di Unnes ini. cara mengurangi polusi udara salah satunya adalah dengan mengurangi jumlah/kapasitas kendaraaan bermotor yang ada di unnes.

Cara mengatasi polusi udara kendaraan bermotor :
1.Mengurangi jumlah bahan bakar kendaraan bermotor dalam sehari
2.Menggalakkan penanaman pohon atau pun tanaman hias di sekitar kita.
3.Membuang sampah pada tempatnya
4.Jika memungkinkan, meninjau TPA sampah yang ada di kota untuk melihat bagaimana sampah-sampah itu dipilah berdasarkan karakteristiknya

Alternatif yang bisa dilakukan mahasiswa untuk mengurangi polusi udara :
1.Berjalan kaki untuk pergi ke kampus jika jarak tempat kos ke kampus tidak terlalu jauh
2.Menggunakan sepeda saat melakukan aktivitas untuk pergi ke suatu tempat yang letaknya tidak jauh
Dengan menggunakan sepeda, kita dapat mengurangi polusi udara, disamping itu menggunakan sepeda berfungsi alat transportasi serta dapat menyehatkan tubuh kita.
3.Menggunakan kendaraan umum daripada kendaraan pribadi
Jika kita pergi ke kampus dan letaknya lumayan jauh, kita bisa naik kendaraan umum seperti bus mini ataupun angkot. Hal tersebut bisa mengurangi polusi udara dan juga bisa terhindar dari kemacetan.
4.Menegakkan peraturan untuk tidak merokok di lingkungan sekitar, ataupun kampus
Hal itu bisa dilakukan jika semua pihak mau bekerja sama dalam menjaga udara di lingkungan. Merokok juga dapat membahayakan kesehatan. Di samping itu juga menghabiskan anggaran.
5.Memisahkan antara sampah organik dan anorganik ke dalam tong sampah yang berbeda
6.Membuat pupuk kompos dari sampah organik yang bisa diolah

“tulisan ini dibuat untuk mengikuti Bidikmisi Blog Award di Universitas Negeri Semarang. tulisan adalah karya saya sendiri dan bukan jiplakan”.

Leave a Reply

Lewat ke baris perkakas