PENDAHULUAN
Desa Donoyudan adalah desa yang mayoritas pendududuknya bermatapencaharian sebagai petani. Di desa Donoyudan terdapat dua lahan yaitu lahan persawahan dan lahan tegalan. Pada umumnya lahan tegalan adalah lahan yang ditanami ketela pohon, kencur, dan kadang juga kacang tanah, sedangkan lahan persawahan adalah lahan pertanian yang ditanami padi, jagung, kacang tanah, dan cabai. Perbedan umum dari lahan persawahan dan lahan tegalan adalah ketersediaan air irigasi untuk tanaman. Lahan persawahan memiliki irigasi dari sumur bor atau pun bendungan sungai sedangkan lahan tegallan tidak memilikinya. Hal inilah yang menyebabkan perbedaan tanaman yang ditanam pada kedua lahan pertanian tersebut. Read more…