Manfaat Daun Sawi Untuk Kesehatan

Manfaat Daun Sawi Untuk Kesehatan – Sayuran sawi merupakan jenis tanaman yang berfamily curciferae. Sawi sering kita jumpai entah itu saat membeli mie, oseng sawi atau makanan lain yang menggunakan sawi. Namun selain bermanfaat untuk sayur makanan, daun sawi juga bermanfaat untuk kesehatan tubuh kita. Seperti yang kita tahu sayuran kaya akan vitamin dan serat termasuk sayuran sawi ini. Berikut ulasan manfaat daun sawi untuk kesehatan.

Manfaat Daun Sawi Untuk Kesehatan

1. Dalam daun sawi terdapat kandungan antioksidan flavonoid, sulforaphane, indoles, lutein dan zeaxanthin. Zat indoles terutama indolyl-metana(DIM) dapat melawan kanker payudara, kanker ovarium dan prostat dan bekerja dengan menggambat sel kanker berkembang dengan efek sitotosik pada sel kanker.

2. Daun sawi merupakan sumber vitamin C, dalam 100 gram daun sawi terdapat 117 persen dari AKG. Vitamin C dalam sawi dapat mencegah serangan dari radikal bebas, yang dapat memicu virus dan infeksi. Serta dapa melindungi kulit dan wajah dari sinar UV dan paparan sinar matahari.

3. Dalam daun sawi terdapat Vitamin A sebesar 350 persen dari AKG per 100 gr. Vitamin A dalam sawi ini berfungsi sebagai menjaga kesehatan selaput lendir dan kulit. Dan yang lebih utama adalah dapat memperbaiki dan menjaga indra penglihatan kita. Dan kandungan flavonoid  dalam daun sawi dapat mencegah dan melawan sel kanker .

Itulah manfaat daun sawi bagi tubuh kita, agar kesehatan tubuh kita tetap terjaga, di usahakan mengkonsumsi sayur-sayuran segar yang kaya akan serat dan Vitamin dan salah satunya adalah daun Sawi. Semoga bermanfaat.

Klik Sumber

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

* Kode Akses Komentar:

* Tuliskan kode akses komentar diatas:

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.