ciri ciri laptop anda terkena virus

Pernahkah anda merasa bahwa komputer anda saat ini sudah mulai mengalami penurunan performa? Apabila komputer anda sudah berusia lebih dari 5 tahun, penurunan performa secara bertahap memang merupakan salah satu hal yang wajar terjadi dan biasa terjadi. Namun demikian, terkadang penurunan performa bisa saja terjadi secara signifikan, dimana hanya dalam hitungan bulan, komputer anda langsung menjadi lemot dan mengalami hang. Mungkin saja hal itu merupakan ulah dari beberapa virus komputer.

Virus Komputer

Sama seperti tubuh manusia, komputer juga bisa saja terkena virus dengan mudah. Virus komputer bisa masuk dengan mudah ke dalam suatu komputer terutama dari jaringan komputer dan juga pemindahan atau transfer file antar komputer. Mirip dengan transfer virus penyakit pada manusia bukan? Virus ini dapat mengakibatkan banyak sekali masalah pada komputer anda pastinya.

Sejarah virus komputer

Virus komputer sendiri sejatinya mulai muncul pada era 1949, dimana pada saat itu para teknisi menggunakan virus komputer sebagai suatu ajang permainan untuk sekedar memberikan hiburan bagi mereka. Namun ternyata, berkat eksperimen kecil ini, virus komputer kemudian berkembang dan malahan menjadi semakin berbahaya karena berpotensi untuk merusak sistem dan juga jaringan komputer. Pada era 1980an setelah perang mulai berakhir, banyak orang mulai mempresentasikan mengenai suatu program yang dapat menyebar dengan cepat melalui jaringan komputer. Fred Cohen merupakan orang pertama yang mencetuskan ide ini dan menyebutnya sebagai virus komputer.

Jenis Virus Komputer

Sama seperti manusia, virus komputer pun memiliki beragam jenis. Setidakny ada kurang lebih 13 jenis virus yang dapat masuk dan juga merusak sistem jaringan komputer anda. Berikut ini adalah beberapa jenis virus tersebut :

Trojan
Worms
Web Scripting virus
Multipartite Virus
FAT Virus
Companion Virus
Polymorphic Virus
Directory Virus
dan masih banyak lagi jenis – jenis virus yang dapat membahayakan komputer anda. Kebanyakan virus – virus tersebut masuk karena anda membuka suatu email tak dikenal ataupun menginstall suatu aplikasi berekstensi .exe.

Cii – Ciri Komputer Terkena Virus

Untuk mengetahui apakah komputer yang biasa anda gunakan sehari – hari terserang virus atau tidak, maka ada beberapa ciri – ciri yang akan muncul, dan biasanya dapat anda rasakan ketika anda mengoperasikan komputer anda. Berikut ini adalah beberapa ciri – ciri komputer anda terkena virus :

Memory pada drive anda menyusut secara tiba – tiba
Ciri – ciri komputer anda terkena virus yang pertama adalah menyusutnya memory anda secara mendadak, padahal anda tidak mencopy atau menginstall aplikasi baru. Hal ini bisa saja disebabkan karena virus tersebut sudah menginstall dirinya sendiri sehingga dapat memakan banyak RAM komputer anda. Hal ini akan menyebabkan memory pada disk drive anda akan mengecil dan berkurang sangat banyak.

File anda banyak mengalami kerusakan / corrupt
File corrupt merupakan beberapa gejala yang merupakan ciri – ciri dari terinfeksinya satu atau lebih virus di dalam omputer anda. Biasanya virus dapat secara sengaja menghilangkan ataupun mereplace file default anda, sehingga hal ini akan menyebabkan file anda mengalami corrupt atau mengalami gejala missing files. Biasanya ketika file sudah hilang, maka yang bisa dilakukan adalah melakukan restore total, agar file tersebut bisa kembali, dengan catatan kerusakan memang terjadi karena virus, dan bukan merupakan kerusakan dari hardware.
Harddisk mengalami corrupt
Harddisk anda pun bisa saja mengalami corrupt dan menunjukkan gejala yang tidak biasa. Salah satu yang mungkin bisa terjadi adalah format dari harddisk yang berubah, ataupun harrdisk atau portable storage, seperti flash drive menjadi terkunci dan tidak bisa digunakan.

File – file hilang / ter-hidden
Merupakan salah satu ciri – ciri yang mungkin sudah banyak da juga sering anda alami. Virus bisa membuat file – file yang terdapat di dalam harddisk anda menjadi hilang atau tersembunyi. Ketika dilakukan scan, file dan folder akan terdeteksi, namun tidak dapat anda akses. Untuk mengakses file tersebut kembali anda harus menggunakan command prompt untuk menghilangkan atribut Hidden dan Archive yang secara sengaja dilakukan oleh virus komputer tesebut.

Kinerja komputer menjadi melambat
Ciri – ciri lainnya dari virus yang sudah mulai menajalar ke komputer anda adalah menurunnya kinerja komputer secara drastis. Hal ini disebabkan karena virus memakan banyak sekali memory dan juga RAM pada komputer anda, sehingga sisa space yang ada pada RAM dan juga harddisk menjadi semakin sedikit. Hal in iberpengarh terhadap melambatnya kinerja komputer anda. Selain itu, virus juga bisa saja menyebabkan CPU menajadi panas, karena bekerja secara berlebihan dan tidak terkontrol Baca : Cara agar laptop tidak lemot.

Komputer mengalami self restart atau mati secara mendadak
Self restart dan mati secara mendadak juga merupakan salah satu ciri – ciri komputer terkena virus di dalam sistem komputer anda. Bahkan efek lain adalah komputer sering hang. Biasanya, hal ini sering terjadi ketika virus sudah mulai banyak menjangkit komputer anda. Komputer anda akan sering mengalami self restarting, ataupun tiba – tiba mati mendadak .

Ada program yang mungkin tidak bisa berjalan seperti biasa
Terkadang, virus yang menjangkiti komputer anda juga dapat menyebabkan sebagan aplikasi yang anda miliki tidak dapat berjalan dengan sempurna dan mengalami corrupt. Hal in iberhubungan erat dengan adanya missing file pada direktori software tersebut, sehingga hal ini dapat menyebabkan suatu software tidak dapat berjalan seperti biasa, dan mengalami corrupt.

Antivirus mendadak off
Biasanya, virus juga memiliki kemampuan yang pintar, karena bisa melakukan non-aktifasi antivirus. Dengan kemampuan ini, virus dapat membuat antivirus yang sudah terinstall pada komputer anda mati secara tiba – tiba. Yang lebih gawat lagi adalah, anda pun kemungkinan bisa saja tidak dapat menyalakan dan mengkatifkan kembali proteksi dari antivirus anda.

Muncul pesan atau notifikasi aneh seperti bahasa alien
Terkadang, hal in isering terjadi pada website atau email, dimana virus yang masuk ke dalam jaringan berhasil menjangkiti komputer anda, dan kemudian akan secara otomatis menampilkan pesan – pesan tertentu yang asing bai anda, seperti tulisan dengan bahasa alien yang sangat mengganggu, karena dapat muncul secara tiba – tiba ketika sedang menggunakan komputer kita.
Kemunculan file aneh di dalam komputer anda
Ciri – ciri lainnya yang paling umum terjadi apabila komputer anda terjangkit virus adalah kemunculan file – file aneh di dalam komputer anda. Biasanya, file – file tersebut akan muncul tanpa anda sadari, dan bisa berupa file berextensi .EXE .CONF .DLL dan masih banyak lagi.

Bagaimana mencegah dan juga mengatasi infeksi virus komputer?

Untuk mencegah masuknya virus ke dalam komputer anda, ada beberapa hal yang bisa anda lakukan, sebagai pencegahan dan proteksi. Berikut ini adalah beberapa tips untuk mencegah masuknya virus ke dalam sistem komputer anda :

Menggunakan software antivirus
Melakukan update antivirus secara rutin
Selalu lakukan scan virus ketika ingin menggunakan portable device
Hindari melakukan download file dari internet yang asing
Gunakan fitur internet security.
Itu adalah beberapa tips – tips sederhana yang bisa anda lakukan dengan mudah agar komputer anda dapat terhindar dari ancaman virus. Namun demikian, apabila komputer anda sudah terjangkit oleh virus, ada beberapa hal yang bisa anda lakukan, yaitu :

Deteksi keberadaan virus dengan antivirus anda
Lakukan pembersihan direktori yang di deteksi terjangkit oleh virus dengan menggunakan BIOS (Sebaiknya dilakukan oleh mereka yang memang sudah berpengalaman, karena apabila salah melakukan pembersihan, bisa saja sistem operasi anda mengalami corrupt kaena kesalaha human error).
Menggunakan MsConfig untuk melihat file – file apa saja yang akan berjalan ketika komputer melakukan booting.
Itu adalah beberapa cara aman yang bisa anda gunakan untuk membantu membersihkan virus dari direktori anda. Namun apabila anda mengalami kesulitan, tidak ada salahna untuk meminta bantuan kepada mereka yang lebih berpengalaman, karena terkadang kemampuan virus dalam merusak sulit dipahami oleh orang yang masih awam dengan sistem komputer. Semoga artikel ini dapat menambah wawasan anda dan juga dapat bermanfaat bagi anda semua.

sumber : https://dosenit.com/ilmu-komputer/troubleshooting/ciri-ciri-komputer-terkena-virus

Nama : Reza febianto

Asal : SMKN 1 Bawang

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

* Kode Akses Komentar:

* Tuliskan kode akses komentar diatas: