Bismillah,
Awal kisah
Hari ini saya menggunakan ubuntu milik saya untuk keperluan sehari-hari (browsing, membuat tugas, coding, dll) seperti biasanya. Kemudian saya mengunduh kernel v3.18.9 dan saya upgrade kernel ubuntu yang saya pakai.
Proses pemasangan kernel berjalan dengan normal, kemudian saya reboot. Setelah booting, saya login ke DE ubuntu yang saya pakai. Disitulah masalah muncul.
Masalah
Tidak dapat login ke desktop environment.
Pesan error dari sistem
xauth: timeout in locking authority file /home/sumarsono/.Xauthority
Dari mana saya mengetahui pesan error tersebut sedangkan saya tidak dapat masuk ke desktop environment? Berikut ini cara yang saya lakukan:
- Reboot ke recovery mode.
- Masuk ke root shell prompt.
- Jalankan perintah:
mount -o remount,rw /
- jalankan perintah (sumarsono disini username dari ubuntu milik saya):
su sumarsono
- Jalankan perintah
startx
untuk melihat pesan error. Kenapa startx? karena dugaan saya yang error adalah startx, kenapa? karena saya masih dapat login ke tty. - Setelah beberapa detik muncul pesan error dari startx yakni xauth:
timeout in locking authority file /home/sumarsono/.Xauthority - Berikut ini foto detailnya:
Solusi
Untuk mengatasi masalah tersebut, yang saya lakukan adalah sebagai berikut:
- Masih dalam mode recovery yang tadi, jalankan perintah cd ~ untuk masuk ke direktori home dari user sumarsono.
cd ~
- Buang file .Xauthority, dalam hal ini saya pindah dan rename menjadi .XauthorityBACKUP. Caranya jalankan perintah:
sudo mv .Xauthority .XauthorityBACKUP
- Buat file .Xauthority baru dengan cara:
touch .Xauthority
- Set hak milik file .Xauthority mejadi milik user sumarsono. Caranya:
chown sumarsono:sumarsono .Xauthority
- Sekarang reboot ke mode normal
sudo reboot
- Akhirnya, saya dapat kembali masuk ke desktop environment.
Semoga bermanfaat, terima kasih.