Program pengolah kata yang paling sering digunakan adalah Ms. Word. Program tersebut biasa digunakan untuk membuat makalah, artikel, atau bahkan buku. Terkadang hasil tulisan yang dihasilkan perlu kita insertkan gambar. Tetapi gambar tersebut adalah gambar yang sifatnya statis. Disisi lain, ada software yang tergaolong dalam Dynamic Software, salahsatunya adalah Cabri 3D. Dengan menggabungkan dua program tersebut, ternyata kita dapat menghasilkan suatu produk artikel, makalah, atau buku dengan gambar yang dinamis di Ms.Word. Berikut adalah cara untuk membuat gabungan program tersebut.
Dalam falsafah Jawa guru diartikan sebagai sosok teladan yang harus “digugu lan ditiru”. “Digugu” arti yang dekat dalam bahasa nasional adalah dipercaya. Apapun yang dilakukan oleh seorang guru “dipercaya” bahwa itu merupakan suatu kebaikan, suatu kebenaran. Sedangkan “ditiru” dalam bahasa indonesia artinya dicontoh, diikuti, menjadi teladan bagi orang-orang yang berada di sekiranya. Yang “digugu dan ditiru” dari guru adalah semua apa yang melekat pada dirinya, baik perkataan maupun perbuatannya. Continue reading Dan Al Quran pun Mengajarkan kepada Kita Bagaimana Mengajar [Bagian 1]→
Geometri Spherical merupakan salahsatu dari Geometri Non Euclid, sebagai akibat dari kontroversi aksioma kelima Euclid. Beberapa orang lebih suka menyebut sebagai geometri Bola, Geometri Riemann, atau Geometri Eliptik. Ada beberapa hal mendasar yang harus dilakukan ketika akan belajar Geometri Spherical. Hal-hal yang dimaksud adalah:
Bidang gambar
Bidang gambar di Geometri euclid berupa bidang datar, sedangkan bidang gambar di geometri Spherical berupa bola (model eliptik ganda) atau setengah bola (model eliptik tunggal). Bidang gambar yang berbeda tersebut mengakibatkan objek-objek, definisi-definisi berkenaan dengan, titik, garis, segmen, dan lainnya berbeda juga. Continue reading Geometri Spherical (Bagian 1)→
Unnes “baru” memasuki umur 51 tahun. Umur 51 jika dia adalah manusia, maka sudah menjadi orang yang dianggap tua, banyak pengalaman, sudah memasuki usia tidak produktif. Tetapi bagi suatu institusi universitas, umur 51 adalah masa produktif, masa dimana produktivitas harus tinggi. Pada tahun 2016 ini tema yang diangkat adalah akselerasi Inovasi. Suatu pilihan kata yang tepat sebagai tema ulang tahun Unnes pada umur 51. Continue reading Move On Menuju Rumah Ilmu Digital#1→
Sudah menjadi komitmen, untuk membantu dan membuka konsultasi atau tanya jawab seputar olimpiade matematika untuk jenjang SD atau SMP. Walaupun demikian tetap saja kaget ketika secara tiia-tiba rekan guru, sebut bu Amel dari SD Al Azhar 16 Cilacap berkirim pesan melalui Whatsup (07-03-2016). Begini isi pesannya.
Pak Hery, mau tanya. “Dari 20 siswa , 14 orang berkacamata, 15 orang berambut lurus, 17 orang berat badan di atas 30 kg, dan 18 orang tinggi lebih dari 120 cm. Paling sedikit terdapat berapa siswa yang mempunyai kriteria 4 sifat tersebut?”Continue reading Jangan Terjadi Lompatan Kognitif→
Banyah hal yang saya tidak ketahui. Tetapi setidaknya saya akan berbagi sedikit dari apa yang saya ketahui tentang Pendidikan Matematika, tentang Kurikulum Matematika, Tentang Kompetsisi Matematika, dan Tentang Geometri.