KERATAN SILABUS SOSIOLOGI SMA KELAS X KURIKULUM 2013

Salam Agent of Change!

Salah satu perangkat pembelajaran dalam suatu sekolah adalah silabus yang sudah pasti didalamnya memiliki Kompetensi Dasar, Materi Pembelajaran, dan Kegiatan Pembelajaran yang mendukung tercapainya suatu tujuan pembelajaran tersebut. Akan tetapi, disini saya hanya akan menyajikan ‘keratan atau penggalan’ dari silabus sosiologi saja selama dua semester khususnya pada Kelas X di SMA Kurikulum 2013 , yakni sebagai berikut :

Alokasi Waktu : 3 jam pelajaran/minggu.

      Sebelum memasuki Materi Pembelajaran apa yang akan dipelajari , berikut ini adalah harapan kurikulum kepada para siswa agar dapat lebih memahami dan terciptanya suatu tujuan pembelajaran seperti yang ada di dalam Kompetensi Dasar sebagai berikut:

  • Memahami pengetahuan dasar Sosiologi sebagai ilmu pengetahuan yang berfungsi untuk mengkaji gejala sosial di masyarakat.
  • Menalar suatu fenomena gejala sosial di lingkungan sekitar dengan menggunakan pengetahuan   sosiologis.

Dengan didukung oleh Materi Pembelajaran yang terkait dalam kompetensi dasar satu tersebut di atas :

  1. Materi Pembelajaran

Dalam Materi Pembelajaran ini kita akan mempelajari materi-materi sosiologi sebagai berikut:

  • Fungsi Sosiologi guna mengenali gejala sosial di masyarakat. Fungsi tersebut mencakup ; Sosiologi sebagai ilmu sosial, realitas sosial sebagai obyek kajian, kehidupan sosial sebagai objektivitas.
  • Gejala sosial (tindakan individu, kolektif, pengelompokkan sosial, interaksi antar individu dan kelompok sosial dalam kehidupan masyarakat).

Kompetensi Dasar yang kedua adalah sebagai berikut :

  •  Mengenali dan mengidentifikasi realitas individu, kelompok dan hubungan sosial di masyarakat.
  • Mengolah realitas individu, kelompok dan hubungan sosial sehingga mandiri dalam memposisikan diri dalam pergaulan sosial di masyarakat.

     2. Materi Pembelajaran

Dalam Kompetensi Dasar ke dua , kita akan mempelajari mengenai beberapa materi berikut ini :

  • Individu, kelompok dan hubungan sosial.
  • Pembentukan Identitas :
    • Diri/individu dalam hubungan dengan orang lain/individu lain.
    • Hubungan antar individu dalam pembentukan kelompok.
    • Hubungan antara individu dengan kelompoknya.
    • Hubungan antara diri/individu dengan kelompok lain.
    • Hubungan antar kelompok (kelompok sendiri/kelompok lain).
  • Perlunya lembaga sosial untuk terciptanya tatanan dan tertib sosial.

Kompetensi Dasar yang ke Tiga adalah sebagai berikut :

  • Menerapkan konsep-konsep dasar Sosiologi untuk memahami ragam gejala sosial di masyarakat.
  • Mengaitkan realitas sosial menggunakan konsep-konsep dasar Sosiologi untuk mengenali berbagai gejala sosial di masyarakat.

      3. Materi Pembelajaran

Dalam Kompetensi Dasar ke Tiga , kita akan mempelajari mengenai beberapa materi berikut ini :

  • Ragam gejala sosial dalam masyarakat
  • Perbedaan sosial, perbedaan individu, dan perbedaan antar kelompok.
  • Multidimensi identitas dalam diri subyek individual maupun kelompok.
  • Heterogenitas sosial dalam kehidupan masyarakat.
  • Penghargaan atau penghormatan, terhadap keanekaragaman atau hiterogenitas sosial.

Kompetensi Dasar yang ke Empat adalah sebagai berikut :

  • Memahami berbagai metode penelitian sosial yang sederhana untuk mengenali gejala sosial di masyarakat.
  • Melakukan penelitian sosial yang sederhana untuk mengenali ragam gejala sosial dan hubungan sosial di masyarakat.

    4. Materi Pembelajaran

Dalam Kompetensi Dasar ke Empat, kita akan mempelajari mengenai beberapa materi berikut ini :

  • Metode Penelitian Sosial
  • Metode penelitian sosial.
  • Merancang penelitian.
  • Merumuskan pertanyaan.
  • Teknik pengumpulan data.
  • Mengolah dan menganalisis data.
  • Merumuskan dan menyajikan hasil penelitian.

Note : Silabus ini telah dimodifikasi oleh penulis. Semoga bermanfaat 🙂 kritik dan saran sangat dibutuhkan.

Selengkapnya bisa kalian lihat atau download Silabus Sosiologi Peminatan SMA K.13 KEMENDIKBUD

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

* Kode Akses Komentar:

* Tuliskan kode akses komentar diatas: