Aku Suka
Suka-Suka Aku
Aku Suka Iwak Manuk
Categories: Aku Suka Makan

Salah menu kuliner Semarang yang khas dan banyak diburu oleh para penghobi makan adalah iwak manuk. Iwak manuk merupakan kuliner dengan lauk daging burung bangau atau burung belibis. Kuliner Iwak Manuk Semarang yang cukup rekomended ada di Warung Makan Iwak Manuk Pak No.

Kuliner iwak manuk ini bisa kita jumpai di di Semarang Barat, tepatnya di Jalan Sawojajar Kelurahan Krobokan.  Untuk menuju warung yang menjajakan iwak manuk kuntul atau blekok ini bisa masuk dari gerbang perumahan Semarang Indah di Jalan Siliwangi, sebelum perlintasan kereta api ada gang ke kiri yaitu Jalan Sawojajar. Masuk gang sekitar 50 meter disitulah terletak Warung Makan Iwak Manuk Pak No.

Saat jam makan siang, warung ini dipadati pengunjung yang ingin menyantap hidangan penuh sensasi aneka jenis burung (manuk) seperti Kuntul (Blekok), Belibis dan Burung Puyuh. Menu manuk kuntul menjadi favorit pengunjung karena rasanya yang lebih lezat dibanding belibis atau puyuh. Manuk kuntul disini disajikan dalam burung goreng utuh dengan sambal bawang yang super pedas. Bagi yang ingin lebih greget, bisa rikues petai goreng ke pemilik warung.

Sumber : https://metrosemarang.com/iwak-manuk-semarang-krobokan

Leave a Reply