Hai sahabat blogger…
Kali ini saya akan membagikan postingan mengenai dua konsep yang berkaitan dengan Antropologi Kesehatan yaitu disease dan illness.
Langsung saja simak pembahasannya berikut ini
A. Konsep Disease dan Ilness
- Disease merupakan suatu bentuk reaksi biologis terhadap organisme biologis seperti kuman dan virus yang menyebabkan gangguan pada tubuh manusia, berkurangnya atau hilangnya fungsi anggota tubuh tersebut. Kondisi tersebut dapat dibuktikan dengan hasil tes laboratorium atau pemeriksaan secara klinis/medis, dan penyembuhannya yang dilakukan berdasarkan ilmu pengetahuan yang teruji secara ilmiah.
- Illness merupakan pandangan sakit dalam perspektif budaya, di mana orang dikatakan sakit apabila seseorang tersebut tidak dapat menjalankan fungsi dan perannya secara normal sehingga harus dilakukan sesuatu untuk menanganinya. Persepsi tersebut dibentuk dalam lingkungan keluarga dan lingkungan masyarakat ynag bersangkutan.
B. Perbedaan Disease dan illness
a. Disease
- Pandangan sakit dilihat perspektif medis modern, berdasarkan ada tidaknya organisme yang masuk kedalam tubuh dan menganggu fungsi anggota tubuh
- Diagnosis dilakukan secara medis melalui pemeriksaan dan tes laboratorium (obyektif)
- Melihat sakit sebagai gangguan fungsi organ tubuh atau dilihat secara fisik (jasmani)
- Penyembuhan dilakukan secara medis atau berdasarkan ilmu pengetahuan yang telah teruji
b. Illness
- Pandangan sakit dilihat dari perspektif budaya. Masyarakat akan mengatakan sakit apabila seseorang tersebut dalam masyarakat tidak dapat menjalankan peran dan fungsinya dalam masyarakat, sehingga meskipun secara medis dikatakan sakit tetapi dalam masyarakat belum tetntu dianggap sakit.
- Diagnosis dilakukan oleh individu yang mengalami sakit tersebut berdasarkan apa yang dirasakan individu (subyektif)
- Sakit tidak hanya dilihat secara fisik, tetapi juga secara psikis, seperti pada masyarakat tertentu yang melihat sakit juga disebabkan oleh hal-hal gaib yang mengganggu dan tidak dapat dijelaskan secara medis
- Penyembuhan tidak hanya dilakukan secara medis, tetapi untuk penyakit tertentu yang diakibatkan oleh pengaruh gaib penyembuhan dilakukan melalui dukun atau tokoh agama
C. Contoh kasus dilihat dari disease dan illness
Dalam masyarakat Jawa di beberapa daerah, cacar air dianggap sebagai hal yang biasa dan menjadi penyakit wajib yang dialami seseorang yang terjadi seumur hidup sekali dan dianggap sebagai proses menuju kedewasaan. Tetapi secara medis cacar air disebabkan oleh adanya virus (disease) yang dapat menular karena adanya kontak langsung dengan penderita cacar air, yang kemudian akan memunculkan bintik-bintik merah yang berisi cairan yang dapat menyebar ke seluruh anggota tubuh. Penderita cacar air biasanya akan mengalami demam, kemudian disertai dengan munculnya bintik merah tersebut dan menyebabkan rasa gatal serta ketidaknyamanan (illness). Pengobatan yang dilakukan melalui medis biasanya akan diberikan obat-obat tertentu untuk menurunkan panas dan salep untuk mengobati bintik-bintik tersebut. Dalam masyarakat juga seringkali dipercayai bahwa cacar air akan sembuh dengan sendirinya jika bintik merah berisi air yang paling besar munculnya, sudah keluar yang menandakan akan segera sembuh. Tetapi masyarajat ketika menghadapi cacar air juga memiliki pengobatan tersendiri yaitu menggunakan daun cacar air (godhong cangkrang) yang digunakan untuk mandi
Konsep disease muncul karena adanya gejala yang dialami penderita cacar air seperti demam dan disertai dengan munculnya bintik merah berisi air kemudian penderita memeriksanya ke dokter yang kemudian dilakukan pemeriksaan oleh dokter secara medis untuk mengetahui penyakit dari gejala tersebut. Sedangkan konsep illness muncul karena adanya kepercayaan dari masyarakat bahwa gejala yang muncul dan sakit yang dialami penderita cacar air karena dianggap sebagai proses menuju dewsa dan dianggap hal yang wajar. Hal ini dipercaya masyarakat hanya terjadi sekali seumur hidup berdasarkan penuturan dari generasi ke generasi berikutnya.