Endorsment
Oleh Agung Kuswantoro
Endorsment artinya dukungan. Bisa dimaknai juga promosi. Endorsment biasanya muncul pada suatu produk/karya. Ada orang yang menyebut endorsment itu testimoni.
Saya bukan penjual, namun ada beberapa orang yang meminta tolong untuk memberikan endorsment. Siapakah orang tersebut meminta endorsment atas produknya? Penulis!
Biasanya endorsment berasal dari ahli di bidang ‘produk’ atau karya tersebut. Saya merasa bukan ahli. Namun, ada orang yang meminta tolong saya untuk dibuatkan sebuah endorsment atas bukunya.
Adalah Agus JP, Mba Hitta dan Pak Bagus yang telah meminta endorsment atas bukunya. Saya pun dengan senang hati menuliskan endorsment dibukunya.
Bagi saya, orang yang meminta endorsment adalah sebuah penghormatan. Mereka mengangap diri saya itu memiliki kompetensi/ahli di bidang buku tersebut. Tulisan-tulisan saya memang banyak bertema pendidikan dan sosial. Mba Hitta dan Pak Bagus adalah orang yang meminta saya men-endorsment di bidang pendidikan atas karyanya. Sedangkan Agus JP adalah orang yang meminta mengendorsment di bidang sosial (baca: motivasi).
Saya sangat senang bisa mengendorsment buku mereka. Hal ini menjadikan semangat untuk saya agar selalu belajar dan berkarya. Semoga saya bisa menjadi ahli/pakar di bidang saya. Amin. []
Semarang, 12 Mei 2020
Ditulis Dirumah, jam 06.30 – 07.00 WIB.
Recent Comments