Sahabat, untuk meningkatkan kualitas blog ini, saya juga mengunjungi blog teman-teman saya sebagai perbandingan maupun inspirasi. Pada postingan kali ini saya menuliskan ulasan beberapa blog teman saya yang saya kunjungi.
Blog No. 1 (Experience)
- Nama Pemilik Blog: Mur Ifatul Miskiyah
- Alamat Blog: https://blog.unnes.ac.id/murifa/
- Keunggulan: Cukup kreatif dengan mengatur sendiri tampilan gambar yang bisa berubah-ubah, tulisan artikel rapi sehingga mudah dibaca.
- Kelemahan: Tampilan kurang menarik, sebagian besar masih terlihat polos putih. Untuk artikel masih biasa-biasa saja. Sedangkan widget terlihat rancu, di bagian bawah terdapat widget yang padahal sudah ada di bagian atas blog.
- Saran: Tema diatur kembali disertai dengan warna atau gambar sehingga tampak lebih menarik, serta widget perlu diperbaiki dengan menghapus widget yang di bagian bawah. Untuk artikel bisa ditambahkan gambar agar dapat menambah pemahaman bagi pembaca serta dapat pula menjadikannya lebih menarik untuk dibaca.tampilan
Blog No. 2 (Karakter Indonesia)
- Nama Pemilik Blog: Fajar Subehi
- Alamat Blog: https://blog.unnes.ac.id/fajarsubehi/
- Keunggulan: Tampilan cukup menarik dengan tema yang dibuat dengan kreatifitas sendiri diseratai gambar-gambar. Selain itu, adanya tambahan halaman untuk menunjang informasi pada artikel juga merupakan hal yang bagus.
- Kelemahan: Nama blog kurang jelas, warnanya kurang sesuai dengan gambar yang menjadi background. Widget masih sangat sederhana, padahal bisa diberi widget lain agar lebih lebih menambah informasi maupun lebih menarik. Tulisan artikel kurang rapi dan terlalu polos dengan tulisan sehingga dapat menyebabkan rasa bosan untuk membacanya.
- Saran: Tulisan pada nama blog perlu disesuaikan lagi dengan mengganti warna huruf atau ukuran agar tampak jelas. Selain iti, juga perlu untuk ditambahi widget lain, misalnya jumlah pengunjung dan lain sebagainya untuk menambah informasi dan menjadikan tampilan lebih menarik. Gambar-gambar yang terdapat pada halaman sebaiknya digabungkan saja dengan artikel agar gambar tersebut dapat memperjelas isi artikel tersebut serta dapat menjadikannya lebih menarik untuk dibaca. Sedangkan halaman gambar dapat diganti dengan halaman yang dapat menambah referensi bacaan, misalnya seperti jurnal.
Blog No. 3 ( (Gapura Sosiologi dan Antropologi (Sos’Ant) )
- Nama Pemilik Blog: Kartika Nur Maulidya
- Alamat Blog: https://blog.unnes.ac.id/kartika/
- Keunggulan: Tampilan suah cukup menarik dengan disertai gambar yang dimodifikasi sendiri. Tulisan artikel sudah rapi dan tampak menarik dengan disertai gambar. Widget cukup lengkap.
- Kelemahan: Pada widget masih sedikit rancu, terdapat 3 widget yang sama yaitu widget “archives”.
- Saran: Widget disesuaikan lagi, widget yang sama lebih baik dihapus.
Blog No. 4 (Bentang Kajian Sosiologi Antropologi)
- Nama Pemilik Blog: Annisa Medika Mauliana
- Alamat Blog: https://blog.unnes.ac.id/annisamedika/
- Keunggulan: Tampilan bagus dengan berbagai warna dan gambar namun tetap jelas isi blognya. Tulisan artikel rapi dan disertai gambar sehingga enak untuk dibaca serta menarik. Halaman beragam sehingga memudahkan pembaca dalam mencari bacaan yang diinginkan. Selain itu juga diberi link situs lain yang dapat menambah referensi bacaan bagi pembaca, sangat bagus..!
- Kelemahan: Tinggal dipertahankan dalam menerbitkan postingan-postingan lainnya.
- Saran: Teruslah membuat postingan artikel-artikel agar blog yang sudah bagus ini tidak sia-sia.
Blog No. 5 (Uti’s Blog)
- Nama Pemilik Blog: Putri Ayu
- Alamat Blog: https://blog.unnes.ac.id/putriayu/
- Keunggulan: Tampilan menarik dengan sentuhan tema oleh diri sendiri sehingga tidak tampak umum seperti blog yang lain. Tata letak widget baik dan terlihat jelas. Tulisan artikel rapi dan menarik disertai dengan gambar sehingga enak untuk dibaca.
- Kelemahan: Menu halaman masih terlalu sederhana, serta kurang referensi bacaan. Untuk blog teman terlihat kurang rapi.
- Saran: Menu halaman bisa dimanfaatkan dengan menambahkan menu halaman untuk tambahan referensi, misalnya berupa jurnal atau situs-situs yang memuat ilmu pengetahuan. Widget blog teman akan lebih rapi jika dibuat lurus.
Blog No. 6 (Roda Ilmu)
- Nama Pemilik Blog: Arif Ponco Putranto
- Alamat Blog: https://blog.unnes.ac.id/arifponco79/
- Keunggulan: Tampilan sederhana tapi menarik, widget cukup lengkap dengan tata letak yang menurut saya pas. Untuk artikelnya rapi serta disertai gambar sehingga tidak terkesan membosankan untuk dibaca. Selain itu juga disertai halaman download terkait materi Sosiologi dan Antropologi SMA, pastinya sangat membantu.
- Kelemahan: Terdapat tulisan yang kurang jelas pada beberapa keterangan sehingga dapat mengganggu pembaca dalam menggunakan blog. Masih terdapat kategori “uncategorized” yang tidak digunakan.
- Saran: Beberapa keterangan blog yang kurang jelas sebaiknya disesuaikan lagi agar terlihat jelas sehingga tidak menyulitkan pembaca. “Uncategorized” sepertinya akan lebih baik jika dihapus saja atau diganti dengan nama kategori yang lain.
Blog No. 7 ( “{Luthfi_Maulana}” )
- Nama Pemilik Blog: Ahmad Luthfi Maulana
- Alamat Blog: https://blog.unnes.ac.id/luthfi9/
- Keunggulan: Tampilan cukup menarik disertai dengan gambar-gambar. Artikelnya sudah terbilang rapi sehingga enak dibaca, serta adanya gambar dapat memperjelas materi pada artikel.
- Kelemahan: Pada nama blog terdapat karakter yang sebetulnya tidak diperlukan sehingga dapat menimbulkan kesan alay. Kemudian belum ada keterangan tentang isi blog. Selain itu, pada widget terdapat jenis widget yang sama yaitu widget “pencarian” yang seharusnya satu saja cukup, serta untuk widget “blog yang diikuti” terlihat terlalu panjang. Pilihan halaman masih sangat sederhana sekali.
- Saran: Tulisan pada nama blog sebaiknya dibuat tidak dengan karakter yang susah sehingga blog tersebut mudah untuk ditemukan. Perlu ditambahi deskripsi blog agar pembaca mengetahui gambaran umum mengenai artikel di dalamnya. Widget “pencarian” dihapus satu, cukup satu saja, sedangkan untuk widget “blog yang diikuti” lebih baik dibuat model roll. Selain itu, perlu ditambahi link untuk menambah referensi bacaan, bisa pada halaman ataupun widget.
Blog No. 8 (Sosio Is Logic)
- Nama Pemilik Blog: Zakaria Ahmad
- Alamat Blog: https://blog.unnes.ac.id/sosiologica/
- Keunggulan: Tampilan cukup menarik dengan warna yang tidak mengurangi kejelasan tulisan di dalamnya. Tata letak widgetnyapun cukup baik, terlihat jelas. Artikel sudah cukup baik dengan diberi gambar-gambar yang menambah kejelasan materi untuk dipahami.
- Kelemahan: Tulisan artikel kurang rapi, rata kanan-kiri kurang diperhatikan. Belum diberi penjelasan tentang deskripsi blog. Selain itu, pada widget terdapat jenis widget yang sama yaitu widget “pencarian”, serta menu halaman masih terlalu sederhana.
- Saran: Tulisan artikel nampaknya akan lebih bagus jika diatur rata kanan-kiri agar lebih rapi. Tambahkan deskripsi blog agar pembaca dapat mengetahui apa saja yang terdapat dalam blog, walaupun belum membaca semua isi blog. Widget “pencarian” dihapus satu saja. Menu halaman alangkah lebih baik difungsikan lebih lagi untuk menambahkan informasi, misalkan dengan laman referensi bacaan yang lain.
Blog No. 9 (Sanggar Ilmu: Ahmad Muthohar)
- Nama Pemilik Blog: Ahmad Muthohar
- Alamat Blog: https://blog.unnes.ac.id/ahmadmuthoharsosant/
- Keunggulan: Tulisan artikel cukup bagus, rapi, serta menarik dengan disertai gambar. Widgetnya pun lengkap dengan tata letak yang juga baik. Selin itu, terdapat link untuk menambah informasi berupa link situs terkait pendidikan.
- Kelemahan: Tema kurang menarik, serta terdapat gambar yang tidak muncul
- Saran: Tema perlu disesuaikan lagi, dapat dengan menambahkan gambar sendiri agar blok mempunyai ciri khas yang tidak dimiliki oleh blog lain.
Blog No. 10 (Ini Blog)
- Nama Pemilik Blog: Abdurrahman
- Alamat Blog: https://blog.unnes.ac.id/rohman/
- Keunggulan: Tampilan blog sangat bagus menurut saya, apalagi dengan desain gambar yang disusun sendiri, serta dapat berganti-ganti pada setiap perubahan tampilan. Widgetnya juga lengkap serta bagus dengan kombinasi di sebelah kanan dan kiri dimana padahal hal tersebut perlu pengaturan yang agak susah. Selain itu, dilengkapi pula dengan link tambahan referensi bacaan. Artikelnya pun isinya menarik, apalagi hasil tulisan sendiri.
- Kelemahan: Pada tampilan bagian dalam masih terlihat polos, kurang menarik perhatian jika dibandingkan dengan tampilan bagian luar.
- Saran: Pada bagian dalam blog perlu diberi tambahan hiasan agar tidak kalah dengan bagian luarnya, karena bagian dalam lebih penting dimana di dalamnya terdapat artikel-artikel.