Syukur: UPT Kearsipan Masih Ada
Oleh Agung Kuswantoro
UNNES telah bertransformasi menjadi PTN BH. Perubahan secara struktur organisasi itu pasti. Termasuk dalam OTK (Organisasi Tata Kelola). Tepat pada Hari Kearsipan Nasional ke-52 (18 Mei 2023), saya bertambah bersyukur bahwa UNNES sangat memperhatikan kearsipan di lembaganya. Terbukti unit UPT Kearsipan, masih ada. Padahal, beberapa perguruan tinggi lain, UPT lain menyatu/bergabung kepada unit lainnya. Namun, UPT Kearsipan UNNES masih tetap berdiri. Itu artinya, pimpinan UNNES sangat perhatian terhadap kearsipan. Pimpinan UNNES sangat paham dengan Undang-Undang Kearsipan (Undang-Undang Nomor 43 tahun 2009), dimana ada salah satu pasalnya adalah setiap perguruantinggi wajib membentuk lembaga kearsipan Perguruan Tinggi.
Memang tidak mudah agar bisa mewujudkan itu, butuh perjuangan secara pemahaman dan praktik, baik di level pimpinan dan bawahan. Butuh aksi nyata kearsipan di Perguruan Tinggi agar kearsipan tetap eksis. Terlebih bicara arsip bicara “benda”, namun bagaimana “benda” tersebut bisa hidup. Disitulah letak keberadaan arsiparis/pengelola arsip untuk mewujudkan hal itu. Semoga, bisa! Amin. []
Semarang, 21 Mei 2023
Ditulis di Rumah jam 07.15 – 07.22 Wib.
Recent Comments