Cara Download Film di Laptop secara Gratis
Cara download film di laptop perlu diketahui oleh para pengguna. Pasalnya, menonton film menjadi salah satu kegiatan seru yang dapat dilakukan untuk mengisi waktu luang bersama orang-orang tersayang. Tidak harus ke bioskop, ternyata kegiatan ini juga dapat dilakukan melalui laptop.
Menurut laporan dari Forrester, layanan tontonan streaming, seperti Netflix berhasil menarik pelanggan baru secara global sekitar 80%. Berkat pandemi Covid-19, Netflix mendapat 15,77 juta pelanggan akibat masyarakat yang beralih ke layanan streaming film. Sayangnya, untuk dapat mendownload film dari Netflix, pengguna harus mengeluarkan biaya.
Padahal, pengguna dapat mengunduh film secara gratis lewat berbagai situs yang tersebar di internet. Tentu saja mendownload dari situs juga mudah, praktis, dan yang pasti gratis. Ingin tahu bagaimana cara download film di laptop secara gratis? Simak daftarnya di bawah ini:
1. Menggunakan Situs Keepvid.site
Situs pertama yang dapat digunakan untuk mengunduh film adalah Keepvid.site. Di kalangan para pecinta film, situs ini sudah sangat populer dan terpercaya. Dengan menggunakan Keepvid.site, pengguna dapat mengunduh film layar lebar dengan mudah dan cepat.
Untuk mendownload film dari situs ini, silahkan simak langkah-langkah berikut:
- Pertama, buka akun YouTube dan pilih film yang mau di-download.
- Setelah itu, salin link video YouTube tersebut dan tempel ke kotak kecil pada situs Keepvid.site.
- Lalu, pada bagian kanan akan muncul tombol Download. Pengguna dapat mengklik tombol tersebut.
- Pada layar, akan ditampilkan beberapa jenis ukuran video dan lokasi filenya. Pengguna dapat memilih sesuai keinginan.
- Jika sudah, klik Download dan tunggu hingga selesai.
- Setelah selesai, film yang sudah di-download akan disimpan di lokasi yang sudah ditentukan sebelumnya.
2. Menggunakan Situs Savefrom.net
Cara download film di laptop selanjutnya adalah menggunakan situs Savefrom.net. Situs ini merupakan situs download film online terpercaya selain Keepvid.site. Savefrom.net memiliki tampilan yang sederhana dan mudah digunakan.
Untuk mendownload film dari Savefrom.net, silahkan ikuti beberapa langkah di bawah ini:
- Pertama, cari video di YouTube yang ingin di-download.
- Setelah itu, salin link youtube tersebut dan tambahkan ss di depannya. Sebagai contoh link https://www.youtube.com/watch?v=127rfAIUEO menjadi https://www.ssyoutube.com/watch?v=127rfAIUEO.
- Lalu, ketikkan link yang sudah ditambah huruf ss pada mesin pencarian google. Klik enter dan secara otomatis halaman akan berubah menjadi Savefrom.net.
- Pada halaman tersebut, pengguna akan diperlihatkan video pilihannya dan diminta untuk memilih resolusi dan jenis file video. Pengguna dapat memilih resolusi 720 HD. Semakin tinggi resolusi, maka ukuran filenya akan semakin besar.
- Terakhir, klik download dan tunggu hingga prosesnya selesai.
3. Menggunakan Situs Ganool
Cara download film di laptop secara gratis selanjutnya adalah dengan menggunakan situs Ganool. Ganool adalah salah satu situs yang menyediakan aneka film populer. Film yang disajikan Ganool juga cukup lengkap dan memiliki resolusi yang bagus. Cara mendownload film di Ganool juga sangat mudah dan praktis.
Beberapa langkah untuk mendownload film di Ganool adalah sebagai berikut:
- Pertama, kunjungi situs Ganool.
- Lalu, cari film yang ingin diunduh pada bagian kolom pencarian.
- Jika sudah menemukannya, klik poster film dan scroll ke bawah hingga terlihat tombol download.
- Setelah itu, pilih tombol download. Pengguna akan langsung diarahkan ke iklan linkshrink. Untuk melanjutkan, klik tombol Continue.
- Setelah halaman iklan itu, pengguna akan dibawa ke situs ouo.Io. Pada situs tersebut, pengguna harus mencentang captcha dan menunggu hingga 10 detik. Setelah itu, pilih tombol GET LINK agar bisa lanjut.
- Selanjutnya, pengguna akan diarahkan ke openload atau tempat penyimpanan file.
- Tekan Free Download sebanyak dua kali. File film akan diunduh secara otomatis. Pengguna hanya perlu menunggu hingga prosesnya selesai.
4. Menggunakan Layar Kaca 21
Selanjutnya, pengguna dapat mengunduh film di laptop lewat situs Layar Kaca 21. Situs yang satu ini sudah sangat populer dan terpercaya. Dalam Layar Kaca 21, sebenarnya tidak ada panduan secara khusus untuk mengunduh film.
Namun, jika ingin mendownload film dengan mudah di Layar Kaca 21, pengguna dapat mencoba langkah di bawah ini:
- Pertama, buka situs Layar Kaca 21.
- Lalu, cari film yang ingin diunduh pada kolom pencarian.
- Jika sudah ditemukan, pengguna dapat menggeser halaman ke bawah hingga terlihat tombol Download.
- Setelah menekan tombol Download, pengguna akan diarahkan ke link download. Kemudian, tunggu 10 detik hingga muncul tulisan “Klik Tombol Ini…” untuk masuk ke bagian pengunduhan.
- Pilih resolusi film yang akan diunduh sesuai keinginan, kemudian tekan download.
- Lalu, ikuti petunjuk yang disediakan dalam halaman server film. Pengguna biasanya akan diminta untuk mengerjakan tugas, seperti menyelesaikan teka-teki dengan gambar atau mencentang tombol captcha.
- Terakhir, pilih tombol download lagi dan tunggu proses pengunduhan hingga selesai.
5. Menggunakan BitTorrent Client
Selanjutnya, pengguna dapat mengunduh film di laptop dengan menggunakan BitTorrent Client. Situs yang satu ini cukup populer dan efektif untuk mengunduh file yang besar di laptop. Pada dasarnya, BitTorrent Client dapat digunakan untuk mengunduh file apa saja, termasuk film.
Cara menggunakan BitTorrent Client juga sangat mudah. Simak beberapa langkah di bawah ini untuk mendownload film:
- Masuk ke situs BitTorrent Client, lalu buat akun.
- Pada mesin pencarian BitTorrent, cari film yang ingin diunduh.
- Selanjutnya, klik dua kali pada file Torrent untuk memuatnya ke BitTorrent Client.
- Pilih resolusi dan tempat penyimpanan film, lalu proses pengunduhan akan dimulai secara otomatis.
- Setelah file film selesai diunduh, pindai dengan antivirus untuk memastikan keamanannya.
- Jika sudah, file video yang diunduh akan langsung tersimpan di lokasi penyimpanan yang sudah ditunjuk sebelumnya.
6. Menggunakan Situs Film Apik
Cara download film di laptop selanjutnya adalah dengan menggunakan situs Film Apik. Situs ini memang menyediakan aneka film yang dapat ditonton secara langsung atau diunduh agar lebih menghemat internet. Cara mengunduh film lewat situs ini juga sangat mudah.
Ikuti langkah-langkah dibawah ini untuk mengunduh film:
- Pertama, masuk ke situs Film Apik.
- Lalu, pilih film yang ingin diunduh. Film Apik menyediakan banyak kategori film, mulai dari drama Korea hingga film Box Office.
- Setelah itu, klik judul filmnya dan scroll ke bawah.
- Pada bagian bawah frame, akan muncul tombol Download yang dapat ditekan untuk mulai mengunduh film.
- Tekan tombol tersebut dan tunggu hingga proses download selesai.
7. Menggunakan Internet Archive
Terakhir, pengguna dapat mengunduh film lewat Internet Archive. Situs ini menjadi surga bagi para pecinta film. Mulai dari film lama dengan format monokrom hingga drama Korea terbaru dapat diunduh di situs ini. Tidak hanya film, Internet Archive juga menyediakan beragam acara TV, lukisan, atau buku yang dapat diunduh dengan gratis.
Cara mengunduh film lewat Internet Archive adalah sebagai berikut:
- Pertama, buka situsnya dan ketikkan judul film pada kolom pencarian.
- Setelah menemukannya, buka film yang ingin diunduh.
- Pengguna dapat menonton film secara langsung dengan menekan tombol Play. Namun, untuk mendownloadnya, pengguna perlu menggeser layar ke bawah hingga ada Download Options di bagian kanan.
- Setelah itu, pilih format film yang ingin diunduh.
- File film akan diunduh secara otomatis ke laptop pengguna.
Itulah beberapa cara download film di laptop secara gratis menurut www.neotekno.com. Perlu diingat, mengunduh film di laptop membutuhkan RAM yang besar. Maka, pastikan kapasitas RAM mencukupi. Selain itu, pastikan untuk mengunduh film dari situs yang aman dan sudah terpercaya.