Archive for November 5th, 2015

TEORI SOSIOLOGI KLASIK

Teori-Teori Emile Durkeim

1    Teori Solidaritas (The Division of Labour in Society)

Dalam buku ini menerangkan bahwa masyarakat modern tidak diikat oleh kesamaan antara orang-orang yang melakukan pekerjaaan yang sama, akan tetapi pembagian kerjalah yang mengikat masyarakat dengan memaksa mereka agar tergantung satu sama lain. Solidaritas menunjuk pada suatu keadaan hubungan antara individu atau kelompok yang didasarkan pada perasaan moral dan kepercayaan yang dianut bersama yang diperkuat oleh pengalaman emosional bersama. Read the rest of this entry »

TEORI ANTROPOLOGI C. LEVI-STRAUSS

TEORI-TEORI STRUKTURAL C. LEVI-STRAUSS

  1. RIWAYAT HIDUP LEVI-STRAUSS

Berbeda dengan teori-teori struktural yang dikembangkan oleh A.R. Radcliffe-Brown, para ahli antropologi Inggris lainnya, dan oleh J.P.B de Josselin de Jong beserta murid-muridnya, adalah teori-teori struktural yang dikembangkan oleh ahli antropologi Prancis yang terkenal bernama C.Levi-Strauss. Ia lahir di Brussel dalam suatu keluarga seniman pelukis Yahudi.

Read the rest of this entry »

ETNOGRAFI

 

UPACARA KASADA SEBAGAI RASA SYUKUR PENDUDUK TENGGER

Indonesia merupakan Negara kepulauan. Terdapat ribuan pulau di nusantara mulai dari ujung barat yaitu Sabang sampai ke ujung timur yaitu Merauke. Dari ribuan pulau yang tersebar di Indonesia tersebut muncullah keanekaragaman. Keanekaragaman tersebut dapat berupa perbedaan suku, ras, adat, kebudayaan dan lain sebagainya. Indonesia menjadi Negara yang kaya karena adanya berbagai perbedaan tersebut. Salah satu dari kekayaan Indonesia yaitu keanekaragaman kebudayaan. Indonesia memiliki banyak kebudayaan yang tentu tidak kalah dari Negara lain dan sekaligus merupakan aset berharga bagi bangsa. Hal itulah yang membuat para wisatawan asing yang tertarik untuk mengetahui budaya Indonesia.

Read the rest of this entry »

EVALUASI PEMBELAJARAN

Dalam evaluasi pendidikan atau pembelajaran di sekolahan dapat digambarkan adanya input (bahan mentah yaitu calon siswa yang akan masuk sekolah), transformasi (mesin yang bertugas mengubah bahan mentah  menjadi bahan jadi dalam istilah pendidikan sekolahlah yang disebut transformasi), dan output (bahan jadi yang dihasilkan oleh transformasi) ada pula yang disebut dengan umpan balik (segala informasi baik yang menyangkut output maupun transformasi). Oleh karena itu evaluasi di sekolahan meliputi: calon siswa, lulusan, dan proses secara menyeluruh.

Pendidikan disebuah lembaga pendidikan sangat diperlukan adanya evaluasi kerena hal tersebut dapat memajukan lembaga dan proses pendidikan di sekolahan itu. Manfaat atau tujuan diadakannya evaluasi pendidikan adalah:  Read the rest of this entry »

SOSIOLOGI GENDER

KASUS KETIDAKADILAN GENDER

 DALAM BIDANG PENDIDIKAN DAN PEKERJAAN

PENDAHULUAN

Gender adalah perbedaan mengenai fungsi dan peran sosial laki-laki dan perempuan yang dibentuk oleh lingkungan tempat kita tinggal. Gender lebih berkaitan dengan anggapan dan kebiasaan yang berlaku di suatu tempat tentang bagaimana laki-laki dan perempuan dianggap sesuai atau tidak sesuai dengan tata nilai sosial dan budaya setempat. Dengan demikian dapat berbeda dari satu tempat ke tempat lainnya dan dapat berubah dari waktu ke waktu.

Masih banyak terjadi ketidakjelasan batasan antara gender dan kodrat, sebagai contoh apabila perempuan mengerjakan pekerjaan yang dianggap merupakan pekerjaan laki-laki, maka dianggap menyalahi kodrat. Sebenarnya hal seperti itu kurang tepat karena yang dimaksud kodrat itu sendiri merupakan sifat biologis yang berasal dari Tuhan, bukan hasil bentukan sosial dari lingkungan seperti halnya pekerjaan. Kodrat sifatnya tetap dan tidak bisa berubah-ubah, wanita kodratnya melahirkan, mempunyai rahim, menstruasi, dan perbedaan fisik biologis lainnya yang sudah menjadi ciri dari seorang wanita, sedangkan laki-laki kodratnya mempunyai jakun, dan sebagainya, adapun kemampuan untuk melakukan suatu pekerjaan, hak memlilih pekerjaan, tempat dan jenis pekerjaan berkaitan dengan gender.

Read the rest of this entry »

STRUKTUR SOSIAL MASYARAKAT JAWA

RITUAL PROTES GAYA JAWA-YOGYA, SEBUAH ANALISIS ANTROPOLOGI-STRUKTURAL

Pengertian masyarakat Jawa-Yogya berasal dari asumsi bahwa kultur Jawa itu homogen tetapi sebenarnya kultur Jawa itu heterogen. Yogyakarta sebagai pusat kebudayaan Jawa dengan Kraton Yogyakarta sebagai simbolnya yang identik dengan kebudayaan yang halus, adiluhung, klasik dak kepriyayian.

Pada bulan Mei 1998 terjadi aksi protes di Kota Yogyakarta yaitu di Kampus Universitas Gadjah Mada dan Kraton Yogyakarta sebagai setting sosial. Ritual protes yang dimaksud pada saat itu untuk menuntut pelaksanaan reformasi yang pada saat itu identik dengan penggantian presiden Suharto. Aksi protes ini di lakukan oleh mahasiswa, Rektor UGM dan rakyat Yogyakarta. Read the rest of this entry »

SOSIOLOGI AGAMA

  1. Fenomena Ahmadiyah

Berbicara tentang Ahmadiyah berarti harus juga membicarakan Mirza Ghulam Ahmad sebagai pendiri yang diyakini sebagai mujadid, Imam Mahdi sekaligus sebagai nabi oleh pengikutnya. Inilah seorang sosok manusia yang penuh dengan kontroversial, karena ajaran yang dibawanya sangat jauh berbeda dengan teologi Islam pada umumnya.  Seiring dengan semakin berkembangnya Ahmadiyah apalagi setelah diresmikan menjadi gerakan keagamaan dan pengikutnya semakin banyak maka pada tahun 1891 Mirza Ghulam Ahmad mulai memperkenalkan dirinya sebagai Imam Mahdi yang dijanjikan. Dua tahun kemudian ia pun mengaku sebagai nabi dan rasul.

Read the rest of this entry »

ANTROPOLOGI PENDIDIKAN

FENOMENA PENDIDIKAN

DI MILB  YKTM BUDI ASIH SAMPANGAN SEMARANG

Tidak ada satu anak manusia yang diciptakan sama satu dengan lainnya. Tidak ada satu anak manusia yang tidak memiliki kekurangan. Tidak ada satu anak manusia yang ingin dilahirkan ke dunia ini dengan menyandang kelainan atau memiliki kecacatan. Demikian juga tidak akan ada seorang ibu yang menghendaki kelahiran anaknya menyandang kecacatan. Dengan demikian sejak kelahirannya ke dunia, anak yang mengalami kecacatan atau dikenal dengan anak berkebutuhan khusus (ABK) sudah tidak dikehendaki oleh kedua orang tuanya. Konsekuensi logis bila ABK akan menghadapi banyak tantangan dari lingkungan keluarga, masyarakat, maupun lingkungan pendidikan.

Read the rest of this entry »

ANTROPOLOGI KESEHATAN

ASIKNYA BELAJAR ANTROPOLOGI KESEHATAN

Apa sih antropologi kesehatan ?

Pada semester awal sudah dijelaskan apa itu pengertian antropologi. Antropologi berasal kata “Anthropos” artinya manusia dan “logos” artinya ilmu. Jadi antropologi adalah suatu studi ilmu yang mempelajari tentang manusia baik dari segi budaya, perilaku, keanekaragaman. Budaya merupakan hasil karya manusia. Budaya lahir akibat adanya interaksi dan pemikiran manusia. Manusia akan selalu berkembang seiring dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi yang mereka hasilkan. Budaya manusia juga akan ikut berkembang dan berubah dari masa ke masa. Hal ini terjadi pula pada budaya kesehatan yang ada pada masyarakat, budaya kesehatan akan mengalami perubahan. Dengan kemajuan ilmu pengetahuan yang pesat dan teknologi yang semakin canggih, budaya kesehatan di masa lalu berbeda dengan kebudayaan kesehatan di masa sekarang dan yang akan datang.

Read the rest of this entry »

ANTROPOLOGI EKOLOGI

ANTROPOLOGI EKOLOGI

            Kerusakan lingkungan saat ini banyak terjadi di Indonesia. Contohnya yaitu kegiatan pertambangan pasir besi yang terjadi di Kabupaten Cilacap tepatnya di pantai Bunton Kecamatan Adipala. Tidak hanya di pantainya saja tetapi di pekarangan-pekarangan masyarakat juga di ambil pasir besinya. Hal ini menyebabkan pro dan kontra dengan masyarakat sekitar area pertambangan pasir besi. Sebelum diadakan proyek pertambangan pasir sebelumnya sudah ada perjanjian antara pemilik tambang pasir besi dengan masyarakat pemilik lahan yang akan diambil pasir besinya. Masyarakat pemilik lahan akan diberi sejumlah uang untuk mengganti lahan yang ambil pasir besinya, pemilik proyek tambang pasir besi juga berjanji akan menutup kembali lahan yang telah diambil pasir besinya. Walaupun telah di tutup kembali tetapi lahan tersebut masih saja amblas karena struktur tanah yang tidak seimbang dan ini menyebabkan keresahan bagi masyarakat sekitar. Semenjak di ada proyek pertambangan pasir besi, ketenangan warga desa di sekitar pantai Bunton menjadi terganggu, selain berisik dan banyaknya polusi udara karena keluar masuknya truk-truk besar, jalan yang dilalui untuk truk-truk besar juga menjadi rusak.