Mengoleksi Informasi Kitab/Buku
Agung Kuswantoro
Tiap Ramadan saatnya bertadarus. Tadarus al Qur’an, itu pasti. Namun, tadarus kitab/buku, juga harus diupayakan. Walaupun, dua paragraf untuk membacanya.
Kitab-kitab yang pernah saya kaji di pesantren saya buka perlembar tiap habis sholat. Tujuannya sederhana memahami dan menambah pengetahuan ilmu agama.
Kitab kuning menjadi rujukan utama. Sebagai dasar saya dalam berpegang hidup. Setelah itu, buku populer yang diterbitkan oleh penerbit tertentu dengan penulis yang –menurut saya–keilmuannya valid.
Memang saya sangat selektif terhadap buku/kitab. Termasuk, penulisnya. Karena, penulis/pengarang/mushonef adalah contoh teladan saya.
Tidak mungkin, contoh teladan saya itu seorang yang buruk. Karena, saya ingin menjadi orang baik.
Lalu, dihari tertentu saat Ramadan saya menyempatkan membaca koran Suara Merdeka, khususnya pada bagian kitab/buku. Dibagian itu, saya bisa mengetahui sejarah dari penulis dan seputar isi/pesan kitab tersebut.
Lumayanlah, bisa membantu saya dalam mencari referensi. Berbagai kitab yang ditampilkan oleh Suara Merdaka tidak saya miliki dan saya ketahui. Sehingga, saya membutuhkan informasi kitab tersebut.
Saking tertariknya, saya foto dan saya abadikan informasi tersebut. Jika ada waktu, maka saya ingin membeli kitabnya. Beberapa informasi tersebut saya kumpulkan sejak Ramadan 1440/2019 dan 1441/2020. Jadilah, sebuah kliping kitab yang menjadi rujukan dalam koleksi referensi saya.
Inilah salah satu kegiatan rutin saya saat Ramadan. Semoga menjadikan diri saya akan kagum dengan ilmu dan dekat dengan orang ahli ilmu. Amin. []
Semarang, 3 Mei 2020.
Ditulis di Rumah jam 4.30-4.45 WIB.
Recent Comments