Selamat Menuju Perjalanan Tarikh Berikutnya, Ustadz Karim
Oleh Agung Kuswantoro
Terima kasih Ustadz Karim telah mengajariku ilmu tarikh dengan kitab Khulasoh Nurul Yaqin dari Juz awal/satu hingga juz akhir/tiga. Saya jadi paham mengaji tarikh dengan cara mengabsahi dan memahami setiap makna dalam kitab tersebut. Ngaji sejarah, namun dengan membaca dan memaknaiknya kitab. Itulah kesan yang saya dapatkan dari model pembelajaran Ustadz Karim.
Biasanya orang belajar tarikh/sejarah lebih banyak bercerita atau “oral” melalui mulutnya. Kemudian, orang mendengarkan atas penjelasan dari orang yang menyampaikan. Namun, Ustadz Karim dalam model pembelajarannya, tidak seperti itu. Ustadz Karim model pembelajarannya dengan model membaca, mengabsahi, dan menerangkan dari isi kitab Kholash Tarikh.
Lalu, dalam penjelasannya sangat “ceto” dengan khas bahasa “logat” Pemalang. Tatapan mata dan gerakan tubuh ke santri saat menjelaskan dari isi kitab tersebut. Suaranya yang tegas dalam memaknai dan menerangkan dari pesan kitab tersebut, menjadi ciri khas Ustadz Karim.
Selamat jalan Ustadz menuju bab tarikh kehidupan berikutnya. Insya Allah, Ustadz di sana (Akhirat) akan mendapatkan kesenangan dan kebahagiaan yang hakiki lebih dibanding di dunia ini. Semangat mengajar dan mengayuh sepeda ke Salafiah dari rumah Ustadz ke Ponpes Salafiah Pemalang (Pulang-Pergi) menjadi semangat hidup saya dalam menggapai hidup yang penuh ketenangan. Dengan beramal soleh melalui menyampaikan ajaran agama berupa (menyampaikan) ilmu tarikh menjadikan pembelajaran kepada saya, bahwa hidup harus memberikan “nilai” kepada sesama. Berbagi kepada sesama dari apa yang kita miliki. Berbagi kepada sesama tidak harus materi, namun psikis pun bisa.
Ustadz Karim adalah sosok yang sederhana dalam kehidupannya. Kala itu (tahun 1996-1998) saya diajar ilmu tarikh di Salafiah, Almarhum dengan sepedanya, mengayuh sendiri. “Ngontel”, istilahnya. Semoga setiap “genjotan” kaki pedalnya menjadikan pahala yang tak ternilai bagi Allah. Dan, suara yang tegas menjadikan amal yang tak terputus dari penjelasan yang Almarhum sampaikan kepada santri-santrinya.
Semoga Ustadz Karim dimudahkan oleh Allah menuju “perjalanan” tarikh kehidupan berikutnya. Semoga ilmu yang disampaikan kepada santri-santrinya bermanfaat dan bisa disampaikan kepada sesama di lingkungannya masing-masing. Ilmunya bisa “berputar” dan disampaikan kepada “santri-santri” berikutnya. Amin.
Ditulis di rumah orang tua yang beralamat di Pelutan Pemalang, 27 Juni 2021
Jam 04.40 – 05.00 WIB.
Recent Comments